Persib Dipastikan Berkandang di Stadion GBLA

Stadion Gelora Bandung Lautan Api
Sumber :
  • VIVA/Muhamad Solihin

VIVA – Persib Bandung akhirnya bernafas lega. Tim berjuluk Maung Bandung itu bisa menggunakan Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) sebagai kandang untuk kompetisi Liga 1 musim ini.

Makna Mendalam Selebrasi Ala Dragon Ball dari Stefano Beltrame

Sebelumnya, Stadion GBLA rencananya digunakan untuk Asian Games 2018. Namun, INASGOC atau panitia penyelenggara membatalkan keputusan itu dan hanya menggunakan empat stadion di Jawa Barat.

Empat stadion yang akan digunakan itu adalah Stadion Patriot (Bekasi), Wibawa Mukti (Bekasi), Pakansari (Bogor), dan Stadion Si Jalak Harupat (Bandung).

Ada Agenda FIFA Matchday, Persib Bandung Libur 3 Hari

Kondisi tersebut menjadi keuntungan bagi Maung Bandung. Apalagi, stadion berkapasitas 38 ribu penonton itu memiliki fasilitas megah dan akses masuk stadion cukup mudah.

"Salah satu keuntungan juga kita tahu satu tim itu harus di kandang sendiri, kita bersyukur saja memang kita harus bermain di rumah sendiri," ucap asisten pelatih Persib, Herrie Setyawan, di Mess Persib Bandung, Senin 19 Februari 2018.

David da Silva Makin Ganas, Top Scorer Liga 1 di Depan Mata

Secara psikologis pemain pun, kata Herrie, bisa berdampak positif. Menurutnya, bermain di GBLA otomatis antusias Bobotoh, sebutan suporter setia Persib, untuk menyaksikan pertandingan sangat tinggi.

"Kita butuh dukungan dari Bobotoh semuanya, mudah-mudahan kita bisa memanfaatkan dengan bermain di GBLA dan dukungan Bobotoh jadi motivasi buat pemain," katanya.

Persib pun berencana terus memakai stadion GBLA sebagai tempat berlatih. "Kita ingin berikan yang terbaik untuk pemain, maka kita ingin terus latihan di GBLA," lanjut Herrie. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya