Bhayangkara FC Berburu Striker dan Playmaker Asing

Angel Alfredo Vera ketika menangani Sriwijaya FC.
Sumber :
  • VIVA/Sadam Maulana

VIVA – Pelatih anyar Bhayangkara FC, Angel Alfredo Vera, mengaku tak kesulitan beradaptasi dengan skuat asuhannya. Menurutnya, komposisi pemain yang tidak banyak berubah membuatnya tak memiliki masalah untuk menerapkan program.

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

"Adaptasi saya dengan pemain sangat baik. Para pemain di sini telah lama bersama," kata Vera, saat ditemui di Lapangan ABC, Senayan, Jakarta, Selasa, 12 Februari 2019.

Vera menambahkan, tugasnya saat ini hanya memilih pemain yang sesuai dengan taktik yang diinginkan. "Mereka telah hampir bersama-sama sejak tahun kemarin. Tugas saya hanya pilih pemain yang pas untuk kombinasi taktik," ucapnya.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Lebih lanjut, Vera merasa The Guardian masih membutuhkan tambahan pemain asing lagi. Posisi playmaker dan striker menjadi prioritas Vera untuk menambah kekuatan Bhayangkara.

"Kami masih mencari dua pemain asing, satu di posisi playmaker dan satu striker. Untuk pemain lokal, saya masih melihat kondisi terkini tim ini," tutupnya.

'PS TNI' dan 'PS Polri' Degradasi dari Liga 1

Vera ditunjuk menjadi arsitek anyar Bhayangkara untuk menggantikan posisi Simon McMenemy. Diketahui pria asal Skotlandia itu sekarang dipercaya menangani Timnas Indonesia.

Duel Borneo FC Samarinda vs Arema FC

Liga 1 Berakhir, Ini Daftar Tim yang Degradasi-Promosi dan Lolos ke Championship Series

Seluruh pertandingan di regular series Liga 1 musim 2023/24 telah rampung digelar. Terjawab sudah siapa saja tim yang lolos ke championsip series, degradasi dan promosi.

img_title
VIVA.co.id
1 Mei 2024