Marco Motta Gabung Persija, Siapa yang Akan Jadi Tumbal Kedatangannya?

Marco Motta
Sumber :
  • instagram

VIVA – Kedatangan Marco Motta sebagai rekrutan anyar Persija Jakarta akan memakan tumbal. Dia merupakan pemain yang bisa ditempatkan di berbagai posisi.

Daripada ke Madrid, Kylian Mbappe Mending Cari Gaji Rp6 Triliun Setahun

Posisi utama penggawa Timnas Italia di Olimpiade 2008 itu adalah bek kanan. Namun, pemain 33 tahun tersebut juga bisa diperankan sebagai bek tengah dan bek kiri. Persija sudah memiliki sejumlah pemain untuk posisi itu.

Menariknya, di posisi yang biasa ditempati Motta, ada pemain-pemain yang baru saja direkrut Persija dan pemain andalan di musim lalu.

Turnamen Internasional: Persija dan PSIS Hadapi 2 Klub Liga Malayisa di JIS

Di posisi bek kiri maupun kanan ada nama-nama seperti Alfath Fathier, Tony Sucipto, Ismed Sofyan Novri Setiawan, hingga Rezaldi Hehanusa. Sementara bek tengah sudah ada Otavio Dutra, Maman Abdurahman, Ryuji Utomo dan Hamra Hehanusa.

Bek anyar Persija Jakarta, Marco Motta

AC Milan Mulai Berani Belanja Pemain Mahal

Lantas, di mana Motta akan bermain? Jika melihat daftar ini, terbuka kemungkinan pelatih Persija Sergio Farias menempatkan Motta sebagai bek tengah menemani Otavio Dutra. Namun begitu, Motta sendiri mengaku siap mengisi posisi apapun sesuai kehendak sang pelatih.

"Saya datang ke sini untuk membantu tim. Posisi saya di tim nantinya tergantung pada pelatih karena dia yang memutuskan tugas terbaik untuk saya," kata Motta.

"Saya biasanya bermain di bek kanan. Namun itu tergantung posisi pelatih memainkan empat atau lima bek," ucapnya.

Kedatangan Motta merupakan sebuah berkah tersendiri bagi Persija. Apalagi, dengan segala pengalaman Motta yang pernah bermain di klub besar seperti AS Roma dan Juventus. Pasalnya, lini pertahanan merupakan salah satu kelemahan Persija di Liga 1 2019.

Musim lalu, Persija kebobolan 42 gol dan mencetak 43 gol. Padahal, di musim sebelemunya, Andritany Ardhiyasa cs hanya kebobolan 36 kali dan bisa mencetak 53 gol. Dengan catatan itu, Persija berhasil keluar sebagai juara Liga 1 2018.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya