Dapat Banyak Tawaran, Ini Alasan Robert Alberts Tetap Setia di Persib

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts
Sumber :
  • VIVA/Dede Idrus

VIVA – Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts, mengaku banyak mendapat tawaran dari klub lain di tengah ketidakjelasan kompetisi Liga 1. Namun, dia menolak tegas tawaran tersebut dan memilih setia bersama skuad Maung Bandung. 

Pelatih Persib Puji Timnas Indonesia U-23 Lolos ke Perempat Final Piala Asia U-23

Pelatih berusia 65 tahun ini mengatakan, ada empat negara dari Asia Tenggara yang coba menghubunginya secara langsung. Hal tersebut dia sampaikan usai memimpin latihan tim di Stadion Arcamanik, Bandung, Jumat 16 Oktober 2020. 

"Malaysia, Thailand, Vietnam. Saya juga mendapat tawaran dari Singapura. Jadi ada penawaran langsung yang diberikan pada saya," ujar Robert. 

Persib Bandung dalam Atmosfer Bagus Jelang Lawan Borneo FC

Pelatih Persib Bandung, Robert Rene Alberts (tengah)

Robert beralasan menolak tawaran itu karena ingin menjaga komitmen bersama Persib Bandung. Meskipun, gaji yang diterima bersama Persib lebih kecil dari sejumlah klub-klub yang merayunya. 

Respons Pelatih Persib Usai Championship Series Liga 1 Dipastikan Pakai VAR

"Karena saya sudah melakukan diskusi dengan manajemen, dengan Glenn (Sugita) dan Teddy (Tjahjono), kami bertemu di Jakarta dan bicara sangat serius tentang masa depan Persib," kata pelatih berpaspor Belanda.

"Saya pikir tidak banyak tim yang lebih baik dari Persib di regional ini dan saya senang berada di sini meskipun gaji dan uang yang saya terima lebih sedikit," jelasnya. 

Paling utama dalam menjalin kerja sama, kata Robert, adalah saling percaya satu sama lain. Manajemen dan Robert sama-sama ingin membangun Persib menjadi tim yang bisa berbicara banyak di kancah internasional. 

"Kami sudah berdiskusi dan saya punya alasan yang jelas, kami punya kepercayaan. Uang bukanlah segalanya, saya sebelumnya datang ke Bandung dengan gaji yang jauh lebih kecil dari apa yang saya terima di Makassar," terang eks juru taktik PSM Makassar.

"Jadi, bagi saya adalah menjadi sebuah kebanggaan bisa menjadi pelatih di Bandung, kepercayaan penuh diberikan dan budaya maupun masyarakat di Bandung juga membuat saya senang bisa tinggal di sini," lanjutnya. 

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya