Musim Ini, Persib Gunakan Si Jalak Harupat

Suporter Persib Bandung 'Bobotoh'
Sumber :
  • Yadi | VIVAnews

VIVAnews – Persib Bandung akan mengajukan Stadion Si Jalak Harupat sebagai homeground-nya musim ini. Maung Bandung tidak ingin menunggu renovasi Stadion Siliwangi yang kemungkinan belum rampung hingga kompetisi bergulir.

Hal ini diungkapkan oleh Sekretaris Umum Panpel Persib, Budi Bram kepada wartawan, Senin, 12 September 2011. Budi juga mengaku belum merubah susunan panitia pelaksana untuk partai kandang Persib musim depan.

"Kami masih akan mengajukan Stadion Si Jalak Harupat, Soreang. Kalau harus menunggu renovasi Stadion Siliwangi sampai selesai dan jika mengacu pada jadwal kompetisi, agak tidak memungkinkan bagi Persib menggunakan Stadion Siliwangi,” kata Budi.

Stadion Siliwangi, Bandung, memang punya arti sangat penting bagi Persib. Stadion milik Jasdam III Siliwangi itu merupakan saksi sejarah perjalanan Maung Bandung dalam meraih sederet prestasi di masa lalu.

Namun saat ini Stadion berkapasitas 25 ribu penonton ini sedang direnovasi. Stadion Siliwangi akan diperbaharui agar mampu menampung 35 ribu penonton.

Sementara itu, Persib belum juga melakukan perubahan susunan panitia pelaksanaan (Panpel) pertandingan kandang musim depan. Pengurus masih menunggu keputusan PT Liga Indonesia (PT Liga) maupun Bidang Kompetisi PSSI terkait Manual Liga untuk kompetisi musim depan.

Menurut Budi, PSSI idealnya sudah menggelar workshop soal manual liga paling lambat sebulan sebelum kompetisi bergulir. Namun karena tak kunjung disosialisasikan, Persib pun merombak susunan panpel.

"Karena itu pengurus belum memastikan apakah akan mempertahankan susunan kepanitiaan musim lalu atau melakukan perombakan. Tapi sejauh ini kita masih mempertahankan susunan panpel musim lalu,” katanya.

Bila PSSI menyatakan kompetisi tetap digelar sesuai jadwal yang sudah disusun sebelumnya, maka Panpel Persib harus bekerja cepat dan memastikan kepantiaan musim lalu dipertahankan. Kepanitian pertandingan kandang Persib saat ini menurut Budi cukup siap.

"Panpel yang ada saat ini saya kira sudah cukup siap bekerja kembali dengan pengalamannya pada musim lalu."  (eh)

Laporan Yadi: Bandung
 

Ada Lampu Jalan di Jakarta Bisa Terkoneksi sama Internet
Arema FC vs PSM Makassar

Arema FC Semakin Jauh Dari Zona Degradasi

Arema FC semakin menjauh dari zona degradasi usai meraih kemenangan 3-2 atas PSM Makassar. Laga kedua tim berlangsung di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, kemarin.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024