Piala Presiden 2015

Gelandang Persib Waspadai Misi Balas Dendam PBFC

Pemain Persib, Makan Konate di Piala Wali Kota Padang
Sumber :
  • Persib.co.id

VIVA.co.id - Duel sengit akan dilakoni Persib Bandung pada perempatfinal Piala Presiden. Minggu 20 September 2015 mendatang, Persib akan menghadapi Pusamania Borneo FC di Stadion Segiri, Samarinda.

Gelandang Persib, Makan Konate, mengaku yakin timnya bisa meraih hasil positif di pertandingan nanti. Kemenangan telak Persib atas PBFC dengan skor 3-0, di Piala Walikota Padang, Januari 2015 lalu, menurut Konate menjadi modal utama.

Meski begitu, Konate memprediksi Persib tak akan dengan mudah bisa meraih kemenangan di pertemuan ini. Pasalnya, Pesut Etam sudah melakukan perubahan dengan mendatangkan banyak pemain berlabel bintang dan timnas.

(Mau hadiah menarik dari VIVAbola? Ikuti kuisnya dan peraturan lengkap bisa dilihat di tautan ini)

"Kami pernah bertemu mereka waktu di Padang. Tapi, kekuatan mereka sekarang tentunya sudah berubah. Apalagi, banyak mantan pemain Persipura," ujar Konate.

"Kami harus percaya punya peluang dan kekuatan demi memenangkan laga. Kami harus yakin terhadap kemampuan tim," lanjutnya.

Maung Bandung lolos ke perempatfinal Piala Presiden dengan status sebagai juara Grup A. Sedangkan, PBFC merupakan runner-up dari Grup D. (one)

Persija Jakarta Vs Persib Bandung

Dilarang Pakai Atribut, Suporter Persija Berontak

The Jakmania akan orenkan Manahan saat lawan Persib.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016