Puasnya Bhayangkara FC Usai Susah Payah Tekuk Semen Padang

Pemain Bhayangkara FC rayakan gol
Sumber :
  • Istimewa

VIVA.co.id –  Kemenangan susah payah harus diraih Bhayangkara FC di pekan 24 Liga 1, Jumat 15 September 2017. The Guardian menang tipis 2-1 atas tuan rumah Semen Padang di Stadion Haji Agus Salim, Padang.

Terpopuler: Sindiran Suporter Bali United, Media Asing Puji Indonesia

Bhayangkara tertinggal lebih dulu di menit 16, lewat gol Riko Simanjuntak. Tim tamu membalikkan kedudukan berkat gol Otavio Dutra di menit 58, dan gol telat Ilija Spasojevic di masa injury time.

"Pertandingan yang ketat sesuai dengan prediksi. Kami kecolongan dengan gol yang seharusnya tidak terjadi. Tapi kami akhirnya menang berkat gol Spaso yang memang kami datangkan untuk berbuat sesuatu di tim," kata pelatih Bhayangkara, Simon McMenemy dalam rilis yang diterima VIVA.co.id.

'PS TNI' dan 'PS Polri' Degradasi dari Liga 1

"Overall saya senang bawa tiga poin pulang. Namun kami tetap respect dengan Semen Padang. Klub bagus dengan sejarah bagus saya harap mereka tetap berjuang di liga," lanjut pelatih asal Skotlandia ini.

Hal serupa diungkapkan bek Bhayangkara, Dany Saputra. Bek 26 tahun ini sadar, bukan hal mudah merebut tiga poin di markas Kabau Sirah.

Spanduk Sindiran Suporter Bali United untuk Bhayangkara FC: Degradasi Karma 2017

"Pertandingan yang ketat. Tapi, kami berjuang sepanjang pertandingan dan alhamdulillah kami menang dan bawa 3 poin pulang," ucapnya.

Kemenangan ini membuat Bhayangkara mempertahankan posisi puncak klasemen Liga 1. Mereka mengoleksi 49 poin dari 24 laga, unggul satu poin dari peringkat kedua, Bali United.
 

Bhayangkara FC vs Barito Putera

Hasil Liga 1: Bhayangkara FC Pesta Gol, Duel Dewa United vs Madura United Dihentikan

Ada sejumlah pertandingan Liga 1 di antaranya Bhayangkara FC menghadapi Barito Putera hingga Dewa United berhadapan Madura United.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024