Sinyal Lain MU Jadikan Solskjaer Manajer Permanen

Manajer interim Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer
Sumber :
  • Twitter/@ManUtd

VIVA – Manchester United semakin serius memikirkan masa depan Ole Gunnar Solskjaer di kursi manajer. Jajaran direksi MU makin intens membahas opsi Solskjaer jadi manajer tetap.

Arsenal Ingin Ulangi Sejarah 2002 di Old Trafford

Terlebih, ada pembicaraan antara manajemen MU dengan Solskjaer terkait langkah perekrutan pemain di musim panas 2019 mendatang. Ini tentu jadi sinyal kuat Solskjaer akan dipertahankan MU.

Jajaran direksi MU menggelar pembahasan perekrutan pemain dengan Solskjaer atas berbagai pertimbangan. Mereka menganggap, Solskjaer bisa mengendalikan suasana di ruang ganti MU dengan baik.

Manchester United Kena Bantai, Ten Hag Beber Kesalahan Fatal Tim

Ego para pemain bintang, dinilai manajemen MU, bisa diatasi Solskjaer. Pun, dengan kharisma dan pengalamannya selama membela MU, para pemain bisa menghormati Solskjaer.

Kemampuan analisis Solskjaer dalam skuat juga membuat kagum jajaran direksi MU. Pria 45 tahun tersebut dianggap bos-bos MU bisa menyebutkan dengan tepat area mana saja yang rusak selama Jose Mourinho memimpin.

2 Pemain Manchester United Sikapnya Memalukan

Hanya saja, belum pasti juga Solskjaer dijadikan manajer permanen. Sebab, MU masih mempertimbangkan merekrut Mauricio Pochettino. (ase)

Pemain Manchester United meratapi kekalahan dari Crystal Palace

Usai Liverpool, Giliran Man Utd Kena Ejek Negara Rangking Terbawah FIFA

Setelah sempat mengejek Liverpool, kali ini negara rangking FIFA terbawah tersebut mengejek klub Premier League lainnya, Man Utd.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024