Jangan Percaya dengan Van Dijk Dulu Liverpool, Dia Masih Rapuh

Manajer Liverpool, Juergen Klopp, dan Virgil van Dijk
Sumber :
  • Liverpool Echo

VIVA – Liverpool wajib hati-hati dalam menentukan pilihan skuad utamanya musim 2021/2022 mendatang khususnya di lini belakang. Bek andalan mereka, Virgil van Dijk sudah kembali tapi kondisinya masih rapuh. 

Diketahui Van Dijk sebelumnya melewatkan pertandingan selama 9 bulan bersama The Reds usai mengalami cedera lutut. Cedera berkepanjangan ini membuat posisinya tergantikan dan performa Liverpool pun terbilang menurun. 

Pertandingan antara Hertha Berlin vs Liverpool

Photo :
  • Twitter/@LFC

Kini dia sudah bisa merumput kembali, dan diprediksi bisa memimpin jantung pertahanan Liverpool lagi. Debutnya sudah dilakukan, yaitu di laga pramusim melawan Hertha Berlin pada beberapa waktu lalu dan hasilnya mereka kalah 3-4. 

Kondisi tersebut menjadi sorotan, beberapa kali dia melakukan kesalahan bahkan dipermalukan lini depan Hertha Berlin sampai terjatuh dan terjadi gol keempat. 

Eks pemain Liverpool, Jamie Carragher buka suara. Dia memberikan saran kepada  manajer Liverpool, Juergen Klopp untuk berhati-hati. 

"Saya pikir Liverpool harus berhati-hati dan saya yakin Klopp akan bertindak demikian. Saya tidak berharap datangnya Van Dijk bisa membawa Liverpool juara musim ini," kata Carragher, seperti dilansir Skysports. 

"Dia sudah melewati cedera panjang dan kondisinya harus dipulihkan, jangan terburu-buru," lanjut dia. 

Ngamuk di Anfield, Liverpool Melaju ke Babak 16 Besar Liga Europa
Manajer Arsenal, Mikel Arteta

Curhat Arteta Usai Arsenal Diamuk Liverpool

Arsenal harus menelan pil pahit kala berhadapan dengan Liverpool dalam putaran ketiga Piala FA.

img_title
VIVA.co.id
8 Januari 2024