Hari Ini, Tevez Wajib Lapor Pada Mancini

Carlos Tevez di depan kediamannya di Manchester
Sumber :
  • REUTERS/Stringer

VIVAnews - Nasib Striker Manchester City Carlos Tevez makin di ujung tanduk. Setelah dipastikan melanggar kontrak klub dengan menolak dimainkan saat bertemu Bayern Munich di penyisihan grup Liga Champions, Tevez harus menghadiri sidang dengar pendapat untuk kedua kalinya.

Sebelumnya, Tevez sudah lebih dulu menerima sanski skorsing selama dua pekan. Hukuman itu akan berakhir hari ini, Kamis, 13 Oktober 2011. Meski akhirnya hukuman itu kembali diperpanjang selama empat pekan, Tevez diwajibkan melapor pada manajer Roberto Mancini.

"Klub sudah menjalankan investigasi pada kejadian yang terjadi 27 September di Allianz Arena (kandang Munich). Klub kini sudah mencapai kesimpulan bahwa Carlos Tevez harus menjawab tuduhan pelanggaran kontrak," demikian pernyataan resmi City yang dilansir Soccernet, Rabu, 12 Oktober 2011.

"Carlos diwajibkan melapor pada Roberto Mancini untuk berlatih pada hari Kamis."

Pertemuan antara Tevez dengan Mancini diperkirakan akan berjalan dalam suasana kikuk. Mengingat Tevez dengan lancang menolak instruksi Mancini saat kalah 0-2 dari Munich.

Saat itu Mancini berusaha menarik Samir Nasri dan memasukkan Tevez, namun striker internasional Argentina itu menolaknya. Selepas pertandingan, Mancini mengecam kelakukan pemain Tevez dan menyebut karirnya 'sudah tamat'.

"Jika kami ingin memperbaiki penampilan tim, Carlos tidak bisa bermain dengan kami. Tidak bersama saya. Dia sudah tamat. Saya membantu dia dalam dua tahun terakhir dan sekarang dia menolak bermain," kata Mancini saat itu.

Guardiola Diragukan, Xavi Turun Tangan
Yaya Toure merayakan gol Manchester City

Yaya Toure Akhirnya Menyerah, Minta Agennya Diam

Yaya Toure berusaha untuk berdamai dengan bos ManCity

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016