Chelsea Kantongi Nama Pelaku Aksi Rasial di Paris

Suporter Chelsea dalam perjalanan ke markas PSG
Sumber :
  • Metro.co.uk
VIVA.co.id -
Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?
Chelsea telah memulai investigasi untuk menemukan pelaku aksi rasial terhadap seorang penumpang kereta kulit hitam di Paris. Ternyata, kubu The Blues sudah mengantongi nama-nama pelaku yang telah melakukan tindakan tak pantas itu.

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Dilansir
Harga Mahal untuk Sebuah 'Penyesalan'
London Evening Standard , kubu Chelsea sudah menelusuri fans yang berlaku rasis lewat rekaman video yang beredar di dunia maya. Namun, mereka menduga jumlah pelaku lebih banyak dari perkiraan.


Manajemen klub akhirnya memajang pengumuman di situs resmi klub. Pihak Chelsea meminta kepada publik Paris untuk melaporkan detail wajah dari para pelaku aksi rasial secara langsung ke
e-mail
klub.


"
Demi membantu investigasi kami dalam mengidentifikasi pelaku, kami meminta para saksi mata untuk melaporkan ciri-ciri mereka. Publik bisa menyampaikan ciri-ciri pelaku dengan mengirimkan e-mail ke customer.services@chelseafc.com
," begitu pernyataan klub.


Tak hanya meminta bantuan publik, manajemen klub ternyata juga sudah berkoordinasi dengan kepolisian Paris terkait kejadian ini.


Proses investigasi untuk menemukan pelaku aksi rasial diyakini akan berjalan dengan mudah. Pasalnya, dari nama-nama yang sudah dikantongi, sebagian besar ternyata merupakan fans yang memegang tiket terusan.


Beberapa fans Chelsea melakukan serangan rasial terhadap seorang pria berdarah Prancis-Mauritius, Souleymane S. Kejadian bermula ketika Souleymane ingin naik kereta di stasiun Richelieu-Drouot.


Namun, langkahnya terhenti ketika fans Chelsea yang sudah berada di dalam gerbong mendorongnya keluar dan menyanyikan lagu bernada rasial. Kejadian ini membuat Souleymane kesal. Pria 33 tahun itu berharap para pelaku ditemukan dan dihukum penjara.


Baca juga:


Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya