Yaya Toure: Uang Bukan Segalanya!

Gelandang Manchester City, Yaya Toure.
Sumber :
  • bleacherreport
VIVA.co.id
- Yaya Toure akhirnya angkat bicara soal spekulasi transfer dirinya ke Inter Milan. Toure juga mengatakan tak pernah menjadikan uang sebagai tolok ukur loyalitasnya terhadap suatu klub.

Toure memang sedang gencar diisukan akan meninggalkan Manchester City. Kapten Manchester City ini juga dikabarkan segera mengikuti jejak Roberto Mancini ke Inter Milan.

Terkait soal ini, Toure hanya mengatakan jika sosok Mancini adalah mentor bagi dirinya. Ia lebih memilih untuk mengingat romansa semasa bekerjasama di Manchester City.

"Mancini adalah mentor bagi saya. Dia seorang pelatih yang luar biasa, bukan rahasia jika saya mencintai musim saat ia melatih. Sama seperti saya bermain untuk City saat ini," ujar Toure.

Bukan hanya Inter, Toure juga dikaitkan dengan klub kaya Prancis, Paris Saint-Germain. Kabarnya Les Parisiens berani membayar Toure dengan harga tinggi.

Hal ini ditampik Toure, ia mengatakan jika materi tak bisa dijadikan tolok ukur loyalitasnya terhadap klub. Selain itu, gelandang 31 tahun ini menganggap hanya dijadikan komoditas bagi media Inggris.

Bos Inter Milan Angkat Bicara soal Transfer Diego Godin

"Bukan soal uang yang membuat saya akan bertahan jika sudah tak ada tempat lagi, atau tak ada tantangan lagi. Ada suatu titik di mana uang bukan segalanya. Meskipun media Inggris justru lebih tertarik dengan hal itu dibandingkan dengan olahraga itu sendiri," jelas Toure. (one)


Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?
Para pemain Liverpool merayakan gol.

Prediksi Liga Champions: Inter Milan Vs Liverpool

Inter Milan berhadapan dengan Liverpool dalam lanjutan leg pertama babak 16 Liga Champions di Stadio Giuseppe Meazza, Kamis 17 February 2022 dini hari WIB.

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2022