Ingin Juara, Arsenal Diminta Benahi Hal Ini

Para pemain Arsenal mengenakan kostum untuk musim 2015-16
Sumber :
  • Arsenal.com
VIVA.co.id
- Gelandang Arsenal, Santi Cazorla, menilai kelemahan timnya musim lalu terletak di sektor belakang. Untuk itu, dia berharap manajemen klub fokus untuk membenahi sektor tersebut.


Cazorla menilai, jika lini pertahanan sudah diperbaiki, maka peluang juara akan terbuka. "Satu kunci yang kami harus fokuskan musim depan adalah menjadi tim dengan pertahanan terkuat," kata pemain asal Spanyol tersebut kepada London Evening Standard.


"Jika kami bisa melakukan itu, semuanya bisa kami kontrol karena lini depan kami sudah cukup bagus," ia menambahkan.
De Bruyne: ManCity Masih Beradaptasi dengan Guardiola


MU Dapatkan Pogba, Aktivitas Transfer Arsenal Diolok-olok
Pernyataan Cazorla ini sebenarnya patut dipertanyakan. Pasalnya, Arsenal merupakan salah satu tim yang paling sedikit kebobolan dengan 36 gol.

Tebus Icardi, Arsenal Siap Berikan €35 Juta Plus Giroud

Arsenal merupakan klub ketiga yang paling sedikit kebobolan di Premier League musim lalu, di bawah Chelsea (32 gol) dan Southampton (33 gol).


Sebenarnya, selain lini pertahanan, mental para pemain The Gunners juga harus diperbaiki jika ingin menjadi juara. Musim lalu, pasukan Arsene Wenger kerap kesulitan saat melawan tim-tim kecil.


"Musim lalu, kami banyak kehilangan poin melawan tim kecil di kandang, dan jika kami ingin memenangkan liga, kami tak boleh kehilangan poin tersebut," tuturnya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya