Klasemen Serie A: Napoli Kian Berkibar, Jauhi Kejaran AC Milan

Pemain Napoli rayakan gol.
Sumber :
  • instagram.com/officialsscnapoli/

VIVA – 14 laga sudah dilalui di Serie A. Semua tim sudah turun bertanding pada akhir pekan kemarin.

Beberapa hasil mengejutkan tercipta. Hanya saja posisi di klasemen sementara tidak mengelami perubahan signifikan.

Di puncak Napoli masih berjaya. Partenopei mengumpulkan 35 poin. Mereka diketahui sukses meraih kemenangan ketika berhadapan dengan Lazio.

Dalam laga di Estadio Diego Maradona, Napoli tampil menggila. Mereka melibas tamunya tersebut empat gol tanpa balas. Dries Mertens menjadi bintang lapangan dengan menyumbang dua gol. Sedangkan lesakan lain dibuat Piotr Zielinski dan Fabian Ruiz.

Kejutan terjadi di laga AC Milan melawan Sassuolo. Bermain di San Siro, Rossoneri dihantam tamunya 1-3.

Hasil itu bikin Milan sekarang tercecer tiga poin dari Napoli. Mereka masih berada di peringkat kedua.

Para pemain Napoli merayakan gol.

Photo :
  • Twitter/@sscnapoli

Kekalahan dari Sassuolo bukan cuma membuat Milan gagal memepet Napoli, melainkan juga membuat mereka semakin dekat dengan Inter Milan yang terus menempel di peringkat ketiga.

4 Sosok Jenderal Bintang 4 Kelahiran Tanah Sunda, Pernah Jadi KSAD dan Panglima TNI

Saat ini jarak keduanya tinggal satu poin saja. Inter diketahui menang 2-0 atas Venezia.

Posisi empat masih tetap ditempati Atalanta yang sukses merebut kemenangan di kandang Juventus. Mereka kini punya koleksi 28 poin. Sedangkan Si Nyonya Tua masih belum beranjak dari posisi ketujuh dengan 21 poin.

5 Fakta Menarik Inter Milan Juara Serie A Musim 2023/2024
Gedung Biro Rektor USU.(B.S.Putra/VIVA)

USU Raih Peringkat 4 Kampus Riset Terbaik Indonesia Versi Scimago 2024, Ini Kata Rektor

Universitas Sumatera Utara (USU) meraih posisi keempat terbaik di Indonesia untuk kategori riset dalam pemeringkatan yang dirilis lembaga pemeringkatan dunia Scimago 2024

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024