Diincar Chelsea dan ManCity, Rafael Leao Mulai Banyak Mau ke AC Milan

Bomber AC Milan, Rafael Leao, memegang trofi juara Serie A
Sumber :
  • Twitter/@RafaeLeao7

VIVA Bola – Bomber AC Milan, Rafael Leao, menjadi salah satu pemain yang diincar sejumlah klub top Eropa. Sadar dengan hal itu, dia pun mengajukan dua syarat kepada AC Milan untuk bertahan.

AC Milan Mulai Berani Belanja Pemain Mahal

Leao menjadi salah satu tumpuan Milan dalam merengkuh Scudetto Serie A musim lalu. Dia bahkan terpilih menjadi pemain terbaik Serie A di musim tersebut.

Performa gemilangnya membuatnya dipantau sejumlah raksasa Eropa, termasuk Chelsea dan baru-baru ini Manchester City.

Ngambek saat Ditarik Keluar, Erling Haaland Disemprot Legenda MU: Anak Manja!

Rafael Leao saat AC Milan vs Atalanta

Photo :
  • Twitter/@acmilan

Namun, Milan masih berusaha untuk mempertahankan sang pemain dan telah melakukan negosiasi dengan sang agen, Jorge Mendes.

Dapat Kuota Tambahan, Serie A dan Bundesliga Kirim 5 Wakil ke Liga Champions Musim Depan

Penyerang 23 tahun itu sejatinya juga ingin bertahan di San Siro. Namun, dia mengajukan dua syarat untuk semakin meyakinkannya.

Permintaan pertama adalah kenaikan gaji menjadi 7 juta euro per tahun. Nominal tersebut naik cukup jauh dari gajinya saat ini yang berkisar 2 juta euro.

Striker AC Milan, Rafael Leao

Photo :
  • twitter.com/acmilan

Kedua, dia ingin Rossoneri bersama Lille mengambil bagian membayarkan utangnya kepada Sporting Lisbon seperti dikutip Football Italia.

Diketahui, Leao memiliki utang pada Sporting lantaran memutus kontrak secara sepihak pada 2018 silam. Jumlahnya mencapai 19 juta euro.

Milan dilaporkan tak memiliki masalah dengan kenaikan gaji. Sebab, mereka bersedia memberi 6,5 juta euro per tahun, tak jauh dari permintaan sang pemain. Dan diharapkan bisa didiskusikan lagi ke depannya.

Namun, Rossoneri masih berpikir ulang mengenai pembayaran utang kepada Sporting. Yang pasti, Milan akan melakukan berbagai cara untuk mempertahankan sang pemain agar tak dibajak klub mana pun, termasuk Chelsea dan ManCity.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya