Enrique: AS Roma Tetap Bermain Apik

Luis Enrique
Sumber :
  • REUTERS/Giorgio Benvenuti

VIVAnews - Meski AS Roma memetik hasil mengecewakan akhir pekan ini, pelatih Roma Luis Enrique tidak kecewa. Menurut dia, kekalahan 0-2 dari Udinese bukan bukti Roma bermain buruk.

"Ini hanya sebuah kesalahan, tidak lebih dari itu. Saya tidak berpikir kami lebih buruk dari Udinese," kata Enrique kepada Sky Sport Italia.

Dalam laga yang digelar dini hari tadi, Roma harus mengakui ketangguhan Udinese, tim yang musim ini sedang dalam performa terbaiknya. Dengan kemenangan ini, Udinese sementara menjadi pemimpin klasemen sementara Serie A, Italia.

"Gol pertama datang saat Simon Kjaer mengalami cedera dan dengan situasi seperti itu kami mengambil risiko. Itu bukan hasil yang benar," ujar Enrique.

Enrique menegaskan, meski musim ini Udinese bermain dengan performa terbaiknya, dia tidak sepakat. "Catatan laga kandang kami sangat bagus, tapi hasil ini adalah bagian dari proses dan itu normal. Kami tahu ini tidak akan mudah," terang dia.

Menurut Enrique, pasukannya telah melakukan pekerjaannya dengan baik. Meski kalah, Giallarossi telah bermain dengan baik.

"Saya senang dengan kinerja ini. Kami tahu Udinese saat ini berada di posisi puncak klasemen Serie A," tegas dia.

Selama 90 menit berjalan, Roma sebenarnya juga memberikan perlawanan sengit. Namun, beberapa peluang yang ada gagal dimanfaatkan oleh para punggawanya.

"Kami telah menciptakan banyak peluang untuk mencetak gol di sini. Dengan hasil ini, jelas kami akan evaluasi dan kami akan memperbaiki diri," tutur Enrique.

Frank de Boer Resmi Jadi Pelatih Inter Milan
Winger Napoli, Lorenzo Insigne

Setelah Higuain, Napoli Kehilangan Bintang Lagi?

Lorenzo Insigne akan tinggalkan Napoli.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016