Target Pelatih Baru Milan Ternyata Bukan Juara Serie A

Pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic.
Sumber :
  • REUTERS/Bobby Yip
VIVA.co.id
- Pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic, mencoba untuk realistis di musim debutnya. Miha - sapaan akrabnya - tak mau mengumbar target yang terlalu muluk.


Mihajlovic tak mengincar gelar juara Serie A. Posisi tiga dirasa sudah cukup mengingat ini merupakan tahun perdananya di Milan.


"Sinyalnya sudah positif karena kami bekerja sangat baik. Kami mulai dari nol dengan mengubah banyak pemain dan sistem bermain. Kami telah mengambil jalan yang sempurna dan kami siap ketika memulai pertandingan," kata Mihajlovic kepada
Target AC Milan Musim Ini, Finis di Lima Besar Klasemen Akhir
La Gazzetta dello Sport
.
Corona Tak Kunjung Usai, Ibrahimovic Mulai Berpikir Mau Pensiun


Paolo Maldini dan Putranya Positif Terinfeksi Virus Corona
"Masuk ke posisi tiga adalah target. Dengan tim yang kami miliki, jika kami bisa mendapatkan satu atau dua pemain, maka kami dapat melakukan lompatan itu," ia menambahkan.

Eks pelatih Sampdoria ini mengaku tak menerima tekanan yang berlebihan. Dia pun tak takut untuk menghadapi tantangan yang ada di depan.


"Saya merasa lebih kuat dan lebih mampu mendapatkan yang terbaik dari diri saya sendiri. Saya tak takut untuk mengambil risiko dan menghadapi tantangan yang besar. Saya hidup untuk menghadapi dan mengatasinya," ujar Mihajlovic. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya