Penyerang Masa Depan Italia Setuju Pulang ke Juventus

Pemain Sassuolo merayakan gol Domenico Berardi ke gawang Milan
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Garofalo
VIVA.co.id
Milan Kalahkan Juventus Gaet Gelandang Boca Juniors
- Sempat melepas sebagian 'saham' penyerang muda Domenico Berardi ke Sassuolo pada akhir musim lalu, namun Juventus sepertinya tidak kuasa menahan hasrat untuk memboyongnya kembali.

Raiola Bantah Rumor Hengkang Matuidi ke Juventus

Penampilan apik bersama Sassuolo kembali diperlihatkan Berardi musim ini. Hal yang membuatnya juga sukses mencuri perhatian banyak klub papan atas Eropa, seperti Arsenal dan Liverpool.
Sudah Jadi Pemain MU, Pogba Masih Dibelikan Rumah Juventus


Tapi di lain sisi, dia juga membuat Juventus, tim yang sempat memegang sebagian hak atasnya merasa keki dan ujung-ujungnya kembali menyatakan niat memboyong ulang ke Turin.


Isu yang beredar Juventus bahkan akan mendatangkan Berardi pada Januari 2016 nanti. Tapi hal tersebut segera dibantah, walau tidak sepenuhnya.


"Juventus memiliki kesepakatan verbal dengan Berardi untuk Juni mendatang. Perjalanan masih panjang dan kami belum memikirkannya. Yang jelas dia tidak akan hengkang di Januari," kata agen pemain yang disebut-sebut sebagai penyerang masa depan Italia tersebut, Simone Seghedoni.


"Dia sedang menjalani program dengan klub. Berardi sementara fokus mengembangkan kemampuan dengan Sassuolo," sambungnya dikutip
Tribalfootball.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya