Jika Hengkang dari Barcelona, Coutinho Ingin Gabung Klub Ini

Bintang Barcelona, Philippe Coutinho
Sumber :
  • Instagram/@phil.coutinho

VIVA – Manchester United dan Chelsea sepertinya harus mengubur mimpi untuk bisa mendapatkan jasa gelandang serang Barcelona, Philippe Coutinho. Ya, Coutinho ternyata tak memilih kedua raksasa Premier League itu sebagai klub barunya andai pergi dari Camp Nou.

Ilaix Moriba, Eks Barcelona yang Jadi Ancaman Timnas Indonesia U-23

MU dan Chelsea jadi dua tim yang kencang disebut yang paling menginginkan jasa eks bintang Liverpool itu. Sebab, pengalamannya mengarungi kerasnya Premier League selama tujuh musim bersama The Reds, diniliai pas bagi MU dan Chelsea.

Sayang, ternyata sang pemain justru memilih klub lainnya dan bukan MU atau Chelsea. Bintang berusia 26 tahun ini ternyata punya keinginan untuk bermain bersama kompatriotnya, Neymar, jika hengkang dari Barcelona. Jadi jelas, Coutinho ingin ke Paris Saint-Germain (PSG) bila suatu saat pergi.

Klasemen LaLiga: Real Madrid Juara, Girona Lolos ke Liga Champions

Sebelum datang ke Barcelona pertengahan musim 2017/2018, Coutinho memang sempat menerima rayuan dari Neymar untuk membela armada The Catalans. Sayang, saat Coutinho datang Neymar justru sudah berseragam PSG. Maka itu, sepertinya Coutinho tak mau gagal lagi untuk bisa bermain dalam satu tim bersama Neymar.

"Selalu menyenangkan bermain bersamanya. Kami bermain bersama di banyak pertandingan di Tim Junior Brasil. Dan, dia saat ini dia berkembang menjadi pemain yang spesial," kata Coutinho dikutip Daily Star.

5 Fakta Mengerikan Real Madrid Usai Juara LaLiga 2023/2024

Hampir satu setengah musim membela panji Los Azulgranas, Coutinho ikut membawa Barcelona meraih tiga gelar domestik musim lalu, LaLiga, Copa del Rey, dan Piala Super Spanyol (Supercopa de Espana). Total Coutinho sudah mencetak 21 gol dalam 70 penampilan di semua ajang.

Guinea U-23

Terpopuler: Hoax soal Guinea dan Doping Uzbekistan

Performa gemilang Indonesia U-23 di Piala Asia U-23 sampai sekarang masih ramai dibicarakan publik. Sayangnya kini muncul narasi hoax yang ramai beredar di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024