Diincar MU dan Chelsea, Varane Pilih Bertahan di Madrid

Bek Real Madrid, Raphael Varane rayakan gol
Sumber :
  • REUTERS/Albert Gea

VIVA.co.id – Bek belia Real Madrid, Raphael Varane, memastikan diri takkan pergi meninggalkan Santiago Bernabeu. Pernyataan ini sekaligus membantah rumor akan kepergiannya di akhir musim nanti.

Sejak didatangkan dari RC Lens pada 2011 silam, jam bermain Varane bersama El Real memang tak begitu banyak. Sejauh ini, pemain berusia 21 tahun itu baru 49 kali turun main bersama Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan.

Untuk musim ini, Varane pun tidak terlalu sering dimainkan sebagai starter dalam kompetisi La Liga. Namun, pelatih Carlo Ancelotti mempercayainya untuk tampil secara reguler di ajang Liga Champions.

Kondisi itu membuat Varane dilirik oleh tim seperti Manchester United dan Chelsea. Kedua tim raksasa Premier League itu menjanjikan gaji dan jam bermain lebih banyak, andai Varane bersedia melepas kostum Madrid.

Rekor Buruk Mourinho di MU

Akan tetapi, tawaran-tawaran tersebut tak membuat Varane tergiur untuk bergabung. Pemain asal Prancis ini lebih memilih setia di Madrid dan akan menyelesaikan kontraknya.

"Masa depan saya? Saya 100 persen akan tetap bersama Real Madrid dan kami akan terus bekerja bersama klub. Saya senang berada di sini dan saya memiliki kontrak hingga 2020," kata Varane, seperti dilansir Ibtime.

"Tujuan musim ini adalah untuk meraih kemenangan di La Liga dan Liga Champions bersama Madrid. Ada 2 tujuan penting bagi kami. Ada banyak tekanan dan motivasi di ruang ganti," sambungnya.

Sebelumnya, Zinédine Zidane juga meminta Varane untuk tetap bertahan bersama Los Blancos dan terus bersabar hingga mendapat jatah bermain lebih banyak. Pelatih Real Madrid Castilla itu menilai kesabaran akan menjadi kunci sukses seorang pesepakbola. (one)

Baca Juga:

MU Mainkan Mkhitaryan Lagi, Mourinho Tidak Puas

Komentar Rodgers Membuat Fans Liverpool Gigit Jari

Xabi Alonso: Dicadangkan, Kenapa Tidak?

Conte Haramkan Beberapa Makanan Masuk ke Tim Chelsea

Didukung Chelsea, Costa Tolak Dakwaan FA

Eks bos Chelsea Guus Hiddink

Bertemu Conte, Hiddink Minta Saran soal Inter Milan?

Pemilik baru Inter Milan menginginkan Hiddink jadi bos sementara.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016