Torres Kembali Tajam, Ini Kata Pelatih Atletico Madrid

Sumber :

VIVA.co.id - Bomber Atletico Madrid, Fernando Torres, sepertinya menemukan kembali ketajamannya. Dalam dua laga terakhir Atletico di La Liga, Torres mencetak dua gol.

Gol itu seakan menjawab keraguan banyak pihak terhadap kemampuan 31 tahun tersebut. Bahkan, pelatih Los Rojiblancos, Diego Simeone, yakin anak asuhnya itu akan menjadi pilar penting musim ini.

"Torres sudah melakukan hal yang bagus. Dia datang dari pra musim yang sangat siap dan melakukan pekerjaan penting," kata Simeone seperti dikutip Sportsmole. "Anda harus lebih menuntut terhadapnya dan kami menuntut lebih dari level sang pemain."

Frustrasi, Gary Neville Sudah 'Alergi' Melatih

(Baca juga: Athletic Bilbao Berharap Keberuntungan Lawan Real Madrid)

Musim lalu, ketajaman Torres tak begitu terlihat. Di La Liga, dia mencetak tiga gol dari 19 penampilannya. Secara total, pemain Spanyol ini mencetak enam gol dari 26 laga.

"Tahun lalu dia memberikan banyak hal. Dia berkompetisi dengan sangat baik dan memberikan kami alternatif di lini depan dan itu yang kami butuhkan," ujarnya menambahkan.

Ketajaman Torres akan kembali diuji, pertengahan pekan ini. Kali ini, Torres harus bermain bagus jika ingin menjebol gawang Getafe, yang terkenal rapuh pertahanannya.

Neymar Ungkap Alasan Tak Tertarik Gabung Real Madrid
Pelatih Barcelona, Luis Enrique

Enrique Tegaskan Barca Belum Berhenti Rekrut Pemain

"Kami selalu mencari cara untuk memperkuat skuat."

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016