Gelandang Madrid Mulai Bikin Zidane Jatuh Hati

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane
Sumber :
  • REUTERS/Sergio Perez

VIVA.co.id – Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengatakan sudah mulai "mengarahkan pandangan" ke gelandang asal Kolombia, James Rodriguez. James seolah menemukan jalan untuk menunjukkan penampilan terbaiknya.

Seperti diketahui, James memiliki awal musim yang sulit. Dia kerap kehilangan tempat dan bermain reguler di lini serang Los Blancos.

Dari 32 pekan bergulirnya LaLiga, James baru dipercaya main di 16 pertandingan dan hanya sembilan kali dipasang sebagai starter. Bahkan, pencetak gol terbanyak di Piala Dunia 2014 ini dilanda isu hengkang.

Pemain Real Madrid, James Rodriguez

Tapi, kini keadaannya sudah berbeda. Zidane mengakui telah memikirkan James setiap hari. Karena dia yakin James punya potensi untuk bisa bermain sesuai dengan instruksinya.

"Saya memikirkan dia (James) setiap hari, seperti apa yang saya lakukan ke pemain lainnya. Kami membutuhkan setiap pemain, kami butuh untuk mengisi starter dan pemain cadangan," kata Zidane kepada Express.

"Dengan James, saya merasakan hal yang sama seperti apa yang saya lakukan untuk pemain lain. Benar, dia jarang bermain, tapi saya mencintainya," ujar Zidane.

Zidane tengah fokus untuk pertandingan menjamu Bayern Munich di leg 2 babak perempatfinal Liga Champions, Rabu dini hari nanti. Madrid memiliki keunggulan 2-1 di leg 1. (one)

Terinspirasi dari Keluarga Temannya, Mantan Pemain Real Madrid Masuk Islam
Pemain Mamelodi Sundowns

Afrika dan Eropa Lengkap! 26 Tim Ini Pastikan Tiket ke Piala Dunia Antarklub 2025

Kuota peserta Piala Dunia Antarklub 2025 hampir sepenuhnya terisi. Dari 32 peserta, sebanyak 26 klub sudah memastikan diri lolos ke ajang yang akan digelar di AS.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024