Praktek Nepotisme Terjadi di Madrid Castilla?

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane.
Sumber :
  • Eurosport.fr
VIVA.co.id
- Pelatih Real Madrid Castilla, Zinedine Zidane, membuat keputusan mengejutkan. Zidane menunjuk anaknya, Enzo Zidane sebagai kapten tim.


Teranyar, pemain kelahiran Bordeaux, Prancis, itu mengemban ban kapten saat Madrid Castilla bermain melawan Valladolid B di laga persahabatan, Kamis kemarin. Dalam laga itu, Madrid Castilla menang dengan skor tipis 1-0.


Dilansir
Marca
, dia diplot sebagai kapten setelah Mariano ditarik keluar lapangan. Tugasnya pun diakhiri dengan cukup gemilang.


Pemain 20 tahun tersebut menjadi salah satu kreator gol Madrid Castilla dalam laga itu. Sepak pojok yang dia lepaskan, mampu dimanfaatkan oleh Leon untuk mencetak gol kemenangan Madrid Castilla.


Cuma 4 Jam Barcelona Nikmati Puncak Klasemen LaLiga
Secara sepintas, tak ada masalah dengan keputusan Zidane menunjukkan Enzo sebagai kapten. Namun, jika menilik fakta yang ada, keputusan ini bisa saja dipertanyakan.

Ronaldo Patahkan Rekor Penalti LaLiga

Sebab, Enzo baru saja dipromosikan dari tim Real Madrid C musim ini. Memang di musim lalu dia sempat beberapa kali membela Madrid Castilla. Tapi tetap saja, banyak yang mengira Zidane telah melakukan aksi nepotisme di tubuh Madrid Castilla.
Hasil Lengkap Sepakbola Semalam, 26 Februari 2017


Meski demikian, Madrid Castilla memang butuh sosok kapten yang baru setelah Sergio Aguza, Diego Llorente dan Derik Osede, meninggalkan klub. (ren)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya