Ada Teknologi Samsung di Balik Smartphone iPhone Murah

Deretan smartphone Samsung dengan notch atau poni.
Sumber :
  • www.androidauthority.com

VIVA – Pengguna ponsel pintar atau smartphone tentu tidak pernah membayangkan jika dua rival di dunia smartphone, Apple dan Samsung, bersatu meluncurkan produk unggulan.

Desain iPhone Fold Tiru Huawei

Bahkan, rumor menyebutkan bahwa kemitraan strategis yang sebelumnya tidak mungkin terjadi ini akan dibawa ke tingkat berikutnya.

Dikutip dari situs Metro, Selasa, 18 Desember 2018, pengguna harus menyadari jika saat ini Apple sudah membeli beberapa komponen kunci untuk perangkat iPhone-nya di Korea Selatan.

Apple Launched Passwords App that Works Across iPhone, iPad, and Mac

Situs asal Korea Selatan, ETNews, sampai mengklaim bahwa perangkat iPhone berikutnya akan memiliki layar Y Octa. Layar hi-tech ini memiliki ukuran yang lebih tipis dan lebih ringan daripada OLED, dan tentunya, harga yang lebih murah.

Logo Apple.

Daftar iPhone yang Bisa Langsung Upgrade iOS 18

Seperti yang kita ketahui, Apple baru-baru ini menjual perangkat barunya dengan harga yang sangat mahal. Sebut saja iPhone XS yang dibanderol hampir seribu poundsterling atau Rp18,12 juta.

Tidak diragukan lagi bahwa perangkat tersebut adalah iPhone tercanggih yang saat ini ada di pasaran, namun juga memiliki harga yang sangat tinggi.

Lantas, bagaimana jika teknologi yang ada di dalam perangkat tersebut didesain dengan harga yang lebih murah? Hal itu tentu akan mendulang kesuksesan besar.

Namun, rencana ini akan beroperasi dengan sangat rahasia. Kita hanya tinggal menunggu hasil, apakah 2019 pengguna bisa melihat perangkat murah dari proyek keduanya? Tentu banyak yang menaruh harapan tinggi.

Pengembang aplikasi Jepang pakai iPhone X ciptakan wajah tembus pandang.

iPhone X Ternyata Masih Dilirik

iPhone X benar-benar menjadi lompatan besar setelah beberapa tahun iPhone hanya mendapatkan pembaruan kecil.

img_title
VIVA.co.id
14 Juni 2024