Kompetisi Seni Rupa untuk Dukung Akses Pendidikan dan Generasi yang Kreatif

Kompetisi Seni Rupa oleh Solve Education! Foundation
Sumber :
  • Istimewa

Bandung – Sebuah kompetisi seni melalui gambar yang bertujuan untuk mendukung pendidikan yang inklusif dan menginspirasi generasi muda. Kompetisi seni ini menjadi wadah bagi para anak-anak muda berbakat untuk mengekspresikan visi mereka melalui karya seni, serta untuk merayakan kekayaan warisan budaya bangsa yang dimiliki Indonesia yang diselenggarakan oleh Solve Education! Foundation.

Prabowo Tegaskan Pendidikan dan Kesehatan Jadi Prioritas Utama APBN 2025

Dalam kompetisi seni ini, lebih dari 70 seniman cilik di bawah usia 12 tahun dari seluruh negeri berpartisipasi. Mereka diberi kebebasan untuk mengekspresikan ide-ide tentang "Masa Depan Indonesia" dan "Budaya Indonesia" melalui berbagai media gambar dan dengan alat gambar apapun. Prosesnya dilakukan secara online dengan mengirimkan karya seni melalui Google Forms, yang memungkinkan partisipasi dari seluruh Indonesia tanpa batasan geografis.

Kompetisi Seni Rupa oleh Solve Education! Foundation

Photo :
  • Istimewa
Ketika Skateboard Kolaborasi dengan Seniman Muda, Angkat Isu Kesehatan Mental Hingga Peperoni Pizza

Karya seni dari pemenang kompetisi ini akan dijadikan desain utama untuk Solve Impact Gifts, sebuah inisiatif social enterprise dari Solve Education! Foundation. Produk-produk ini, mulai dari barang elektronik hingga produk ramah lingkungan, tidak hanya memamerkan bakat seniman cilik Indonesia, tetapi juga mendukung langsung program pendidikan gratis yang diselenggarakan oleh organisasi ini.

Solve Impact Gifts adalah sebuah social enterprise yang menciptakan hadiah-hadiah kreatif menggunakan karya seni dari anak-anak Indonesia. Setiap pembelian tidak hanya mendukung seniman cilik, tetapi juga menyumbang untuk program pendidikan yang dikelola. Misalnya, satu tumbler yang dibeli dapat membiayai pendidikan tiga anak selama sebulan.

Ini Cara Sederhana untuk Mempermudah Tugas Sehari-hari di Kantor

Kompetisi Seni Rupa oleh Solve Education! Foundation

Photo :
  • Istimewa

Solve Education! Foundation adalah organisasi filantropi berbasis teknologi yang berfokus pada pengembangan program pembelajaran berbasis kecerdasan buatan. Timnya terdiri dari para ahli pendidikan, teknologi, guru, dan eksekutif bisnis yang berkomitmen untuk mengatasi kesenjangan pendidikan di Indonesia. Melalui berbagai program, mereka telah mencapai lebih dari 600.000 pemuda dan memberikan lebih dari 20 juta pelajaran, tidak hanya di Indonesia tetapi juga di seluruh dunia.

Berbagai penghargaan yang telah diterima oleh organisasi ini adalah bukti dari komitmen mereka untuk menciptakan perubahan positif melalui pendidikan. Melalui dukungan dari berbagai pihak, mereka terus berusaha untuk menutup kesenjangan pendidikan dan membawa perubahan yang berkelanjutan bagi masyarakat.

Presiden Prabowo Subianto Luncurkan Katalog Elektronik LKPP Versi 6.0 (Doc: Setpres)

Prabowo: Pendidikan dan Kesehatan Jalan Keluar dari Kemiskinan

Presiden RI, Prabowo Subianto menyinggung perbedaan fokus alokasi anggaran terbesar Indonesia dengan India dan Amerika Serikat. Di Indonesia, kata Prabowo, terbesar disal

img_title
VIVA.co.id
11 Desember 2024