Cerita Peggy Melati Sukma Dakwah di 16 Negara

Peggy Melati Sukma
Sumber :
  • VIVA.co.id/Shalli Syartiqa

VIVA.co.id - Pesinetron lawas, Peggy Melati Sukma, kini tengah sibuk menjalani aktivitas barunya dalam bidang dakwah. Setelah memutuskan untuk fokus dalam bidang tersebut, ia mengaku diberi kesempatan luar biasa untuk menyebarkan ajaran Islam di negara lain.

"Dalam dua tahun terakhir ini, setelah saya berhijrah, Insya Allah saya bisa berkeliling dunia untuk menyampaikan syiar Islam," ujarnya, saat ditemui di sebuah acara tausiyah di kawasan Brawijaya, Jakarta Selatan, Senin 8 Agustus 2016.

Sejauh ini, Peggy sudah berkesempatan untuk bertukar pikiran dengan berbagai masyarakat tidak hanya di Indonesia, tetapi juga di belahan dunia lain. Sudah 16 negara sudah ia kunjungi seperti Amerika, Kanada, Australia, New Zealand, Jerman Prancis, Swiss, Austria, Hongkong, Malaysia Singapura, Maroko, Tunisia, dan negara lainnya.

Cerita Peggy Melati Ikut Gerakan Dakwah Keliling Dunia

"Sejauh ini, sudah 16 negara di luar Indonesia," kata dia.

Ia mengaku berdakwah ke luar negeri tidak pernah direncanakan sebelumnya. Perempuan kelahiran Cirebon 40 tahun lalu ini, sangat bersyukur atas hal itu.

"Insya Allah dari beberapa negara tersebut semuanya atas izin Allah saja, tidak ada yang direncanakan," kata dia. (asp)

 Peggy Melati Sukma

Peggy Melati Sukma Ikut Aksi 4 November

Peggy meyakinkan bahwa unjuk rasa kali ini adalah aksi damai.

img_title
VIVA.co.id
4 November 2016