Amalan dan Doa Agar Lancar Hajat Hingga Lulus Tes CPNS

Ilustrasi seorang Muslim sedang berdoa
Sumber :
  • U-Report

VIVA – Bagi kalian yang sedang harap-harap cemas menanti pengumuman CPNS, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menenangkan kecemasan kalian. Salah satunya adalah banyak berdoa.

Berkas Lengkap, Olivia Nathania Putri Nia Daniaty Segera Disidang

Ada beberapa doa dan amalan yang bisa kalian lakukan untuk meningkatkan peluang lolos CPNS. Melalui Instagram, Ustaz Yusuf Mansyur membagikan jenis amalan dan doa agar mempermudah seseorang dalam Tes CPNS.

Ustaz Yusuf Mansyur menyebut amalan tersebut dengan SIT AYM (Salawat, Istighfar, Tasbih dan Amalan Yusuf Mansyur).

Hasil Psikotes Seleksi CPNS Nol, Kejagung Beri Tanggapan

Salawat, Istighfar dan Tasbih yang dibaca minimal 100 kali per hari. Bahkan kalau bisa, salawat Istighfar, dan tasbih 1.000 kali sehari. 

Sedangkan untuk Amalan Yusuf Mansyur yang dimaksudkan adalah zikir pagi sore ditambah Surat Ar Rahman atau Al Waqiah pagi dan sore, Al Baqarah ayat 1-59 dan 255, 284-286, surat Ali Imran ayat 26-27, surat Al Mu'minun ayat 115-118, surat At Taubah ayat 129 dibaca 7 kali, surat Al Hasyr ayat 21-24, surat Al Ikhlas dibaca 3 kali, surat Al Falaq, surat An Nas, Al Fatihah dibaca pagi dan sore. Kemudian membaca surat Al Baqarah ayat 284-286, Al Mulk dan Yassin sebelum tidur atau malam hari.

Jenguk Olivia Nathania, Farhat Abbas Sampaikan Maaf dari Nia Daniaty

Sertai juga dengan sedekah dan menghidupkan salat sunah seperti qobliyah, ba'diyah, dhuha, tahajud, dan salat sunnah taubat dan hajat.

Selain itu, ustaz yang sering disebut UYM ini juga pernah mengunggah doa 1001 hajat dan masalah. Doa ini bisa dipanjatkan bagi mereka yang tengah menjalani tes CPNS agar hajat atau keinginan kita terkabul. 

Berikut ini doanya:

Laa ilaaha Illawlloh. Al Haliimul' Karim. Subhaanawllohi Robbil'Arsyil' Azhiim. Alhamdulillaahi Robbil'Alamiin. Nas-aluka muujibati rohmatii. Wa'azza-ima maghfirotii. Walghoniimata min kulli birrin. Wassalaamata min kulli itsmin. Laa tada'lana dzanmban illa ghofartah. Walaa hamman illa farrotjah. Walaa haajatan hiya laka ridhoo. Illa qodhoitahaa. Yaa arhamarroohimiin. Irhamnaa.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya