Diet Bir Pria Ini Bisa Pangkas 15 Kilogram dalam Sebulan

Pria yang diet dengan bir
Sumber :
  • Youtube

VIVA – Memiliki tubuh yang ideal bukan hanya soal untuk penampilan saja. Beberapa orang menginginkan tubuh ideal, demi menjaga mereka dari penyakit tidak menular yang disebabkan oleh kelebihan berat badan atau obesitas. Untuk mendapatkan itu, perlu melakukan olahraga yang rutin dan menjalani pola diet. 

Beberapa tahun belakangan ini, beragam jenis diet bermunculan. Namun, dari sekian banyak diet, ada sebuah diet yang agak menarik yang dilakukan oleh seorang pria baru-baru ini. Del Hall yang merupakan direktur marketing di sebuah perusahaan pembuatan bir menjalani diet dengan mengganti semua makanan dengan bir selama 46 hari atau puasa bir menjelang Minggu Paskah 2019. 

DIlansir dari Insider, pria dari Cincinnati, Ohio itu mengatakan dia, terinspirasi oleh para bhikkhu Jerman dari tahun 1600-an, yang dikenal karena menyeduh bir mereka sendiri dalam persiapan untuk Prapaskah, periode enam minggu di mana orang-orang Kristen akan berpuasa atau menyerah melakukan sesuatu yang mereka sukai.

Ilustrasi destilasi bir.

Sementara itu, para biarawan hanya mengonsumsi bir doppelbock (double bock) yang kaya akan karbohidrat, Hall justru memilih meminum semua jenis bir, dan menjatuhkan Bell's Two-Hearted IPA sebagai bir favoritnya. 

Dipahami bahwa dia melakukan puasa air sebelumnya, tetapi dia telah berhenti, setelah menjalaninya selama empat hari. Karena itu, ia ingin sekali mencoba lagi tetapi kali ini dengan bir.

"Jika saya menyelesaikan 46 hari (diet), dan saya masih menjadi seorang pria waras, kemudian bergerak maju, jika saya disajikan dengan pilihan makanan yang tidak sehat, saya bisa mengatakan saya tidak perlu makan itu sekarang," kata Hall. 

Perlu diketahui bahwa diet ini bukan untuk semua orang dan berpotensi membahayakan tubuh seseorang jika dilakukan tanpa pengawasan medis. Karena, dia tidak mengonsumsi makanan padat, untuk menjaga dirinya tetap terhidrasi Hall mengomsumsi multivitamin setiap hari. Selain itu, dia akan berkonsultasi dengan dokternya setiap dua minggu untuk memastikan tubuhnya sehat.

Manfaat Brokoli untuk Diet, Mampu Bantu Turunkan Berat Badan dan Bikin Perut Langsing

Ajaibnya, hanya dalam tujuh hari, Hall berhasil memangkas berat badannya sebanyak 6,8 kilogram dan setelah sebulan, ia bisa memangkas sekitar 15 kg.  Kami percaya puasa akan berakhir dalam waktu sekitar dua minggu (pertengahan April) dan bahkan pada saat itu, Hall harus kembali ke pola makannya secara perlahan. Beberapa makanan pertamanya setelah 46 hari terdiri dari sup meskipun dia sangat menginginkan steak besar saat ini.

“Sistem pencernaan Anda seperti dimatikan. Jadi, Anda harus perlahan memperkenalkan kembali makanan ke tubuh Anda,” ujarnya. (asp)

Mau Turunkan Berat Badan? Yuk Coba 4 Bahan Jamu untuk Diet Ini
Buah-buahan dan jus

7 Jus Ini Ampuh Mengatasi Asam Lambung, Enak dan Murah!

Jus yang terbuat dari deretan buah ini punya manfaat untuk meredakan hingga mengatasi asam lambung. Bisa untuk diet juga lho! Menyesal kalau tak mencobanya sekarang

img_title
VIVA.co.id
4 Juni 2024