Keuntungan Jadi Wanita 'Mandiri' dalam Hal Asmara

Ilustrasi cinta atau asmara
Sumber :
  • VIVA.co.id/Andry Daud

VIVA.co.id - "Jadilah wanita yang dibutuhkan pria, bukan wanita yang membutuhkan pria." Kalimat ini, hendaknya menjadi pegangan kuat bagi Anda kaum Hawa, dalam menjalin hubungan cinta.

Sebab, menurut Lauren Martin, pengasuh rubrik asmara di sebuah website, ada perbedaan mendasar antara karakter wanita yang dibutuhkan lelaki, dengan wanita yang 'tergantung' kepada laki-laki.

Lima Hal yang Tak Mungkin Terjadi saat Ciuman Pertama

Dalam keseharian, perbedaan mendasar itu tentu akan menghasilkan respons berbeda dari laki-laki, kepada tipe wanita yang mendekatinya.

Berikut ini adalah perbedaan sikap dan pola pikir, yang dijalani wanita yang membutuhkan kehadiran laki-laki (sebagai patner hidup), dengan wanita yang membutuhkan lelaki (kerena, ia tergantung kepada mereka). Informasi ini dikutip dari laman Elite Daily:

Ciri pertama

Sebagai patner: Wanita jenis ini hanya akan menjalin cinta, saat secara mental dan fisik, ia sudah siap menerima seorang pria dalam kehidupannya.

Kerena tergantung pada pria: Ia sering gelisah saat tak ada kekasih, saat kesepian wanita jenis ini selalu mencoba mencari pria yang bersedia menjadi kekasihnya.

Ciri kedua

Sebagai patner: Mereka selektif, hanya memilih pria yang terbaik untuk dijadikan pacar.

Kerena tergantung pada pria: Anda akan menerima siapa saja yang mau menjadi pendamping, meskipun sebenarnya si dia tidak sesuai di hati.

Ciri ketiga:

Sebagai patner: Anda tidak akan terlalu mengekang si dia, namun ia juga tak bisa mengekang Anda.

Kerena tergantung pada pria: Anda ingin pria itu mengatur hidup Anda.



Ciri keempat:


Sebagai patner: Anda mendorong si pria untuk melakukan berbagai hal menyenangkan bersama Anda.
 
Karena tergantung pada pria: Anda bersedia berkorban apa pun untuk si dia, meskipun dia tidak pernah berusaha menyenangkan hati Anda.

Ciri kelima:

Sebagai patner: Ada sikap saling hormat dalam hubungan ini.

Karena tergantung pada pria: Anda bahkan, maaf, bersedia menjadi 'keset'nya bila perlu, asalkan dia tidak pergi meninggalkan Anda.

Lauren menjelaskan, agar hubungan cinta yang dijalin langgeng, harusnya sebagai wanita Anda menerapkan pola pikir jenis wanita yang dibutuhkan pria.

Empat Hal yang Buat Orang Sulit Mengerti Cinta

Karena dengan begitu, sebagai wanita kehadiran Anda akan dihargai pasangan, dan kalian berdua bisa saling membahagiakan hingga nanti saatnya menuju jenjang pernikahan. (asp)

Mencoba mengikhlaskannya (Ilustrasi) | Foto Flickr

Lakukanlah Hal ini, Jika Cintamu Bertepuk Sebelah Tangan

Mencintai tanpa dicintai menjadi harapan yang mustahil.

img_title
VIVA.co.id
6 Agustus 2016