Tips Membuat Selai Rumahan Lezat dan Sehat

Selai Yum Spread
Sumber :
  • VIVA.co.id/Muhamad Solihin
VIVA.co.id
Menjajal Nikmatnya Surf n' Turf Olahan Chef Buli
- Cokelat, kacang, stroberi hingga
blueberry
Yuk, Jelajahi Kuliner Nusantara di Sini
adalah beberapa varian selai yang paling umum dijual di pasaran. Dengan selai, roti tawar biasa pun bisa menjadi begitu lezat.

Kreasi Kuliner Paduan Eropa dan Madiun, Sandwich Pecel
Bagi Anda penggemar selai, ada banyak bahan yang dapat Anda gunakan untuk membuat selai lezat, terutama buah-buahan segar. Tak ada salahnya membuat selai sendiri di rumah.

Dengan begitu Anda bisa menikmati selai sehat yang tidak menggunakan zat pengawet. Anda juga bisa mengontrol penggunaan gula atau sirup manis. Tak hanya itu, Anda tidak perlu meragukan bahan-bahan yang digunakan untuk membuat selai karena Anda lah yang memilih seluruh bahan segar dan berkualitas.

Nah, untuk mengetahui apa-apa saja yang perlu diperhatikan dalam membuat selai di rumah, berikut ini adalah beberapa tips dari Indira, pemilik usaha selai rumahan Yum Spread.

Direbus dengan api kecil

Biasanya untuk membuat selai buah-buahan, Anda harus merebus buah dengan air, gula atau sirup. Proses memasak juga dilakukan agak lama hingga gula mengental dan cita rasa buah pun ter-infuse secara merata. Oleh karena itu Anda tak boleh memasaknya di atas api besar. Cukup gunakan api kecil dan aduk selai agar tidak menempel pada panci dan gosong.

Gunakan bahan pengental

Selai umumnya disantap dengan cara dioleskan ke atas roti tawar atau roti panggang. Oleh karena itu, tekstur selai tak boleh encer. Menurut Indira, Anda bisa menggunakan beberapa bahan pengental seperti gelatin. Namun, ada baiknya menggunakan pengental alami.

"Seperti gula kalau direbus agak lama dengan api kecil akan mengental dan menjadi karamel," ujar Indira saat ditemui VIVA.co.id di kediamannya beberapa waktu lalu.

Kreasikan dengan krim keju

Walaupun selai identik dengan buah-buahan, tak ada salahnya berkreasi dengan berbagai bahan makanan lainnya seperti krim keju misalnya. Walaupun Anda bisa menggunakan krim biasa yang plain atau tanpa rasa, namun Indira mengatakan krim keju membuat selai menjadi lebih gurih dan kaya rasa. Penggemar keju pun pasti menyukainya.

"Selain itu, krim keju juga praktis dan mudah diolah. Dalam keadaan beku setelah dikeluarkan dari kulkas pun bisa langsung dicampur dengan bahan lain menggunakan mixer," ucap wanita yang dulunya merupakan seorang dokter gigi itu.

Tak perlu zat pengawet dan pewarna buatan

Karena selai buatan rumah dibuat menggunakan bahan-bahan alami yang masih segar, maka Anda tak perlu menggunakan zat pengawet, perasa atau pemanis buatan seperti yang Indira lakukan dalam membuat produk selainya. Anda bisa membuat selai secukupnya sesuai kebutuhan dan menyimpannya di lemari es hingga satu bulan lamanya.
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya