Tips Tetap Sehat Bagi Penggemar Kopi

Ilustrasi kopi
Sumber :
  • REUTERS/Phil Noble/Files
VIVA.co.id
Bahaya Kafein dalam Enam Cangkir Kopi
- Kopi sering dijadikan kambing hitam untuk berbagai masalah kesehatan mulai dari obesitas, penyakit jantung hingga diabetes. Padahal, kopi merupakan minuman sehat yang memiliki sederet manfaat kesehatan.

Ini Cara Indonesia Promosi Kopi Nusantara di Norwegia
"Sebenarnya, kopi itu kalau diseduhnya benar dan dinikmati tanpa gula, susu, dan krim, maka manfaatnya banyak. Kopi kaya akan antioksidan dan bagus untuk menyembuhkan peradangan, serta memompa darah," ujar Iwan Setiawan, barista profesional Indonesia saat ditemui VIVA.co.id di festival kopi yang diselenggarakan Kementerian Perindustrian dalam rangka pencanangan Hari Kopi Internasional di Indonesia di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Kamis 1 Oktober 2015.

Riset: Jenis Kopi Ini Bikin Santai dan Serius
Menurut peraih Juara Pertama Kompetisi Latte Art tingkat nasional yang diadakan oleh SCAI (Specialty Coffee Association of Indonesia) di Bali, pada Maret 2014 lalu itu, penggunaan gula pada kopilah yang membuat minuman ini menjadi kurang sehat.

Karena itu, ia mengatakan untuk tidak menambahkan apa pun pada kopi, selain air panas. Namun, jika Anda kurang suka kopi hitam, Anda bisa memilih gula rendah lemak.

Selain itu, Iwan juga mengingatkan untuk selalu sarapan terlebih dahulu sebelum mengonsumsi kopi. Hal ini harus dilakukan, agar Anda terhindar dari rasa mual dan pusing.

"Sebelum minum kopi pastikan makan dulu, karena kopi kan tingkat keasamannya tinggi. Kalau sebelumnya perut sudah diisi, maka asamnya akan bekerja bareng sama makanan yang sudah kita konsumsi sebelumnya. Jadi, lambungnya aman," ujar pria berusia 33 tahun tersebut.

Lalu, berapa banyak batas asupan kopi sehari-hari yang aman?

Iwan mengatakan, tiga cangkir sehari masih masuk ke batas aman asupan kopi. Meski begitu, jika Anda sudah terbiasa mengonsumsi kopi bertahun-tahun, Anda bisa menyesuaikannya dengan kebutuhan.

"Kalau saya, sehari enam gelas juga aman-aman saja. Ada juga penggemar kopi yang biasa minum lebih banyak. Tergantung, kondisi tubuh masing-masing," kata dia. (asp)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya