Begini Cara Mudah Memecahkan Telur dengan Satu Tangan

Ilustrasi telur/memasak telur/menggoreng telur.
Sumber :
  • Pixabay/ponce_photography

VIVA.co.id – Melihat orang membuka telur dengan satu tangan mungkin terlihat mudah. Tapi mencobanya sendiri, bisa jadi akan membuat dapur Anda berantakan. Untuk memecahkan telur dengan satu tangan Anda perlu sedikit berlatih agar terbiasa. Dan yang lebih penting adalah dengan mengerti desain dan tekstur dari cangkang telur itu sendiri.

Daftar Harga Pangan 24 April 2024: Beras hingga Gula Konsumsi Naik

Seperti dilansir dari AOL, hal yang harus Anda ketahui pertama adalah bahwa kulit telur sebenarnya sangatlah kuat. Titik terkuat pada telur ada pada bagian atas dan bawah. Itu sebabnya ayam bisa duduk di telur tanpa memecahkannya. Bagian yang paling rentan dari telur adalah tengah. Bagian inilah yang jadi celah untuk Anda  memecahkannya hanya dengan satu tangan.

Tapi jangan terlalu terburu-buru mempraktikkannya langsung dengan telur. Anda bisa melatih genggaman dengan menggunakan bola ping-pong. Tahan satu bola dengan ibu jari, telunjuk, dan jari tengah. Tempatkan satu bola lain di jari manis dan kelingking Anda atau pada bagian bawah telapak tangan. Letakkan koin pipih di antara dua bola seolah itu adalah isi telur. Tekan telapak Anda, lalu tekan di bagian tengah bola. Berlatih memegang antara bola dan kemudian lepaskan.

Momen STY Dilempar Telur Kembali Viral Jelang Indonesia vs Korsel, Warganet: Buktikan Coach

Setelah Anda siap, cobalah mempraktikkannya ke telur yang sebenarnya. Pegang telur di satu tangan dan retakkan bagian tengah-tengah itu pada sisi mangkuk. Setelah memiliki retakan yang cukup signifikan, pisahkan kulit telur dengan tangan Anda, seperti menarik bagian atas atau memisahkan dua bagian cangkang dan biarkan putih serta kuning telur keluar. Sekarang, cobalah memecahkan telur dengan satu tangan Anda.

Ilustrasi ibu hamil

5 Makanan yang Wajib Dihindari oleh Wanita Hamil, dari Daging Mentah hingga Kafein

Hamil adalah periode yang penting dalam hidup seorang wanita, dan menjaga pola makan yang sehat adalah salah satu cara terbaik untuk memastikan kesehatan ibu dan bayi.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024