Memilih Produk Perawatan Tubuh yang Tepat saat Hamil

Wanita hamil.
Sumber :
  • Pixabay/RMT

VIVA.co.id – Saat hamil, tubuh wanita memproduksi lebih banyak hormon, terutama estrogen dan progesteron. Perubahan hormon ini yang menyebabkan sejumlah perubahan nyata, terutama pada kulit. Seperti stretch mark, perubahan warna kulit, hingga jerawat.

Pantau Perkembangan Kehamilan Anda dengan Cara Lebih Dekat

Perubahan tersebut kerap kali membuat wanita hamil kehilangan rasa percaya dirinya, meski tidak semua wanita hamil mengalami perubahan signifikan, bahkan ada yang justru terlihat lebih cantik saat hamil.

"Ibu hamil seharusnya bisa selalu tampil segar dan cantik, namun pada kenyataannya banyak ibu hamil yang justru merasa kecantikannya memudar saat hamil. Baik karena pigmentasi, jerawat, kulit kering," kata dr.Rachel Djuanda SpKK dari Amara Skin and Aesthetic Centre,  RSU Bunda dalam acara Grand Launching Amara Skin & Aesthetic Centre di Menteng, Jakarta Selatan, 30 Januari 2017.

Pembunuhan Wanita Hamil di Kelapa Gading, Pelaku Rampas Ponsel Korban Sebelum Kabur

Mitos-mitos tentang wanita hamil yang beredar di masyarakat seperti kalau ibunya cantik pasti anaknya perempuan, bukanlah hal yang benar. Karena perubahan bisa dialami semua ibu hamil,terlepas mereka mengandung anak perempuan ataupun laki-laki.

Karena itu, setiap wanita hamil tetap harus memperhatikan kecantikan mereka, baik wajah, tubuh hingga kesehatan gigi. Banyaknya hal yang harus diperhatikan saat sedang mengandung, membuat wanita harus ekstra hati-hati dalam memilih produk perawatan ataupun tindakan perawatan kecantikan apapun, yang akhirnya membuat mereka enggan untuk merawat diri.

Pembunuh Wanita Hamil di Ruko Kelapa Gading Ditangkap

"Orang suka bilang lumrah, stretch mark juga. Tapi kalau sudah lama, stretch mark itu susah dihilangkan, maka usahakan pencegahan," ujar Rachel.

Pemilihan bahan yang tepat bisa membantu ibu hamil tetap terlihat cantik dan terawat, hingga usai melahirkan.

"Moisturiser apa saja, apalagi yang dibilang ada kandungan stretch mark, dan ada gambar ibu hamil, itu hypolergenic. Kalau mau pakai krim lain boleh-boleh saja. Gunakan secepat mungkin, jangan tunggu semakin besar, nanti kering, saat tahu hamil langsung oleskan."

Sedangkan untuk krim wajah, sebaiknya memilih bahan yang aman dalam kandungannya. Yang tidak diperbolehkan adalah asam retinoat. Yaitu kandungan yang biasanya ada dalam obat jerawat.

"Krim saat hamil yang tidak boleh adalah penggunaan asam retinoat, tapi yang ditelan karena bisa bikin bayi cacat. Kalau krim wajah dengan asam retinoat belum ada bukti sampai sekarang. Hanya ibu sering tidak nyaman karena mengelupas, karena itu dikasih yang ringan seperti AHA. Yang paling tidak boleh adalah asam retinoat."

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya