Gempa, AirAsia di Lombok dan Bali Tetap Beroperasi Normal

AirAsia
Sumber :
  • Reuters

VIVA – Maskapai penerbangan AirAsia berkenan untuk mengonfirmasi bahwa seluruh penerbangan dari dan menuju Lombok juga Bali beroperasi dengan normal menyusul terjadinya gempa bumi pada MInggu sore kemarin.

Penumpang dengan penerbangan ke Lombok atau Bali dari 6 hingga 10 Agustus dapat memilih salah satu dari pilihan layanan kompensasi berikut ini:

1. Ubah Jadwal (Move Flight): Pengubahan jadwal penerbangan untuk rute yang sama dalam periode 14 hari dari jadwal keberangkatan semula tanpa dikenakan biaya tambahan dan bergantung pada ketersediaan kursi; ATAU

2. Akun Deposit (Credit Account): Deposit senilai harga tiket pada akun AirAsia BIG Loyalty yang dapat digunakan untuk pembelian tiket AirAsia lainnya. Akun deposit ini berlaku 90 hari sejak diterbitkan.

Penumpang yang ingin memilih “Ubah Jadwal” atau “Akun Deposit” dapat mengisi formulir e-form yang tersedia di support.airasia.com.

AirAsia mengimbau semua penumpang untuk memperbarui nomor telepon dan alamat email yang terdaftar di www.airasia.com agar dapat senantiasa dihubungi untuk mendapatkan informasi terkini terkait status penerbangan.

“Kami akan terus memantau situasi dengan seksama dan akan menginformasikan status penerbangan terkini kepada penumpang. Penumpang juga disarankan untuk terus memantau www.airasia.com dan akun media sosial AirAsia untuk mengetahui perkembangan informasi lebih lanjut,” kata  Baskoro Adiwiyono Head of Communications PT Indonesia AirAsia, dalam keterangan tertulisnya, Senin 6 Agustus 2018.

Untuk informasi dan bantuan lebih lanjut, pelanggan dapat menghubungi tim Customer Happiness AirAsia melalui support.airasia.com.

Gojek Jadi Pemegang Saham Super App AirAsia
AirAsia.

Lakukan MOU, AirAsia Sewa 100 Pesawat VX4 eVTOL dari Avolon

AirAsia akan merevoluasi perjalanan udara dengan menyediakan layanan mobilitas udara yang lebih canggih kepada penumpang.

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2022