Festival Perahu Naga, Jurus Pemkot Depok Dongkrak Wisata Situ

Festival Perahu Naga di Depok, Jawa Barat.
Sumber :
  • VIVA/Zahrul Darmawan (Depok, Jawa Barat)

VIVA – Sebagai salah satu kota yang memiliki jumlah situ atau danau terbanyak di Indonesia, Pemerintah Kota Depok, Jawa Barat pun semakin serius melakukan berbagai langkah promosi guna mengoptimalkan beberapa situ sebagai destinasi wisata alam. Salah satu upaya yang ditempuh adalah dengan menggelar Festival Perahu Naga.

Waspada, Begini Cara Penculik Bawa 8 Bocah di Depok

Hal itu diungkapkan Sekretaris Dinas Pariwisata Kota Depok, Eko, saat ditemui di Festival Perahu Naga, di kawasan Situ Rawa Besar, Kampung Lio, Kecamatan Pancoran Mas Depok, Jawa Barat, Minggu, 2 Desember 2018.

Ia mengungkapkan, minimal dengan digelarnya festival tersebut, dapat menumbuhkan minat para generasi bangsa, khususnya pemuda dan pemudi Depok untuk aktif mengikuti olahraga dayung.

Polisi Sebar Sketsa Pelaku Penculikan di Depok, Ketahui Ciri-cirinya

Kemudian, kata Eko, jika dilihat dari segi budaya, hal ini diharapkan mampu menumbuh kembangkan kearifan lokal yang ada di Kota Depok.

“Dan di antara tujuan yang itu kita ingin meningkatkan promosi wisata. Walaupun objek yang kita punya belum maksimal tapi kita ingin menunjukkan bahwa kita juga punya objek wisata alam, kita punya banyak situ,” katanya.

Rumah Sakit Simpangan Depok Terbakar, Semua Pasien Bisa Dievakuasi

Lebih lanjut, Eko mengatakan, festival yang digelar untuk kali keempat ini dinilai cukup sukses menggaet minat para wisatawan. Terbukti, peserta yang hadir tidak hanya dari luar daerah, namun juga ada yang berasal dari luar negeri.

“Kita (Depok) sudah berprestasi di Porda. Kami tentu berharap kegiatan ini akan memunculkan bibit-bibit atlit berpotensi,” ujarnya.

Di tempat yang sama, Ketua Umum Dayung Kota Depok, Sariyo Sabani mengatakan, tujuan awal dari kegiatan ini adalah meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya melestarikan alam, khususnya situ yang ada di Kota Depok.

“Situ adalah sumber kehidupan. Jika ini bisa dioptimalkan, tentunya akan menjadi objek wisata air yang sangat bermanfaat. Dengan begitu otomatis ekonomi kota akan semakin meningkat,” ucapnya.

Sariyo menambahkan, berdasarkan catatannya, Depok memiliki 26 situ yang tersebar di sejumlah kecamatan dan kelurahan. Beberapa situ yang cukup luas adalah Situ Rawa Besar dan Situ Pedongkelan.

“Jumlah situ di kota ini kan banyak ya. Nah, ini yang perlu mendapat perhatian serius dari dinas terkait. Kalau itu fokus, maka akan menjadi hal yang bagus untuk masyarakat Depok,” katanya. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya