Logo timesindonesia

Warung Lethok Mbah Jan di Ngawi, Ehm...

Pembeli antri di lapak Lethok Mbah Jan. (FOTO: Ardian Febri Tri Handoko/TIMES Indonesia)
Pembeli antri di lapak Lethok Mbah Jan. (FOTO: Ardian Febri Tri Handoko/TIMES Indonesia)
Sumber :
  • timesindonesia

Singgah di Ngawi yang dikenal sebagai Kabupaten Orek-Orek tidak akan membuat Anda kecewa. Pasalnya, selain kaya akan wisata alamnya, wisata kuliner yang dimiliki Ngawi tidak akan membuat lidah Anda pahit. Salah satunya lethok yang dijual di warung Lethok Mbah Jan. Warung yang menjajakan makanan khas Ngawi ini berada di tengah kota.

Dan waktu yang cocok untuk menyantap lethok ini yakni di saat pagi hari atau waktu sarapan. Ingin makan lethok yang berbahan dasar tempe yang diolah sedemikian rupa ini menjadi makanan penggugah selera, ingat Lethok Mbah Jan.

Warung Lethok Mbah Jan yang terletak di ujung utara Jalan Trunojoyo, lebih tepatnya sebelum Jembatan Ngunengan cukup strategis.

Warung ini sudah buka sejak belasan tahun. Nama warung ini juga sudah akrab dengan piranti lunak semacam Google atau Google Map sehingga tidak sulit untuk mencari keberadaannya atau mengetahui ulasan menu yang disajikannya.

“Saya penasaran dengan Lethok Mbah Jan, saya juga tidak bingung untuk sampai di lokasi cukup dengan ketik di Hp menggunakan Google Map,” ujar Suharno warga Madiun Kota, Minggu (3/2/2019).

makanan lethok di warung Lethok Mbah Jan ini disajikan secara khas dan sederhana yakni dengan pincuk daun jati. Dan yang membuat orang ketagihan adalah bumbu sambel kacangnya.

Karena sudah lama menjadi tempat persinggahan orang dari Ngawi maupun dari luar daerah Ngawi, warung Lethok Mbah Jan dinobatkan sebagai Kuliner Terfavorit Khas Ngawi oleh Bupati Ngawi Budi Sulistyono.