Gereja Abad ke-15 Diubah Menjadi Toko Buku

Gereja menjadi Toko Buku
Sumber :
  • http://designtaxi.com
Pentingnya Kesehatan di Masa Golden Age Anak, Bakal Tentukan Kondisi Masa Depan
VIVAlife
- Bangunan-bangunan kuno seringkali dijadikan tempat bersejarah atau museum untuk menjaga nilai sejarahnya. Namun tidak dengan bangunan yang satu ini. Ya, sebuah gereja tua abad ke-15 yang berlokasi di Belanda telah disulap menjadi toko buku besar yang begitu elegan.
Cerita Perjuangan TikTokers Sasya Livisya, Sering Dapat Hate Comment karena Penampilannya


Terpopuler: Alasan Heerenveen Lepas Nathan Tjoe-A-On, Calon Kiper Timnas Indonesia Sabet Scudetto
Gereja Dominikan yang dibangun pada tahun 1465 itu dulunya sempat direnovasi dari tahun 1983 hingga 1988. Saat ini, dengan dibantu oleh sekelompok arsitek bernama BK Architecten, rumah ibadah tersebut telah berubah menjadi toko buku yang dinamakan “Waanders In der Broeren”.

Walaupun telah berubah fungsi, para arsitek tetap mempertahankan interior gereja ini seperti jendela kaca patri dan lukisan khas gereja di langit-langitnya. Pipa-pipa besar juga dipertahankan karena dianggap memberikan karakter tersendiri pada toko buku.


Selain itu, ditambahkan pula tiga lantai yang ditempatkan di sayap samping gereja tanpa merusak struktur aslinya. Sedangkan warna interior keseluruhannya menggunakan warna-warna netral yang menunjang rak-rak buku tinggi menjulang menciptakan suasana yang tenang bagi orang untuk tenggelam di balik buku bacaan mereka. (sj)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya