Tiga Pilihan Transportasi Mewah untuk Mudik

Melihat Interior Kereta Api Wisata Imperial
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA.co.id – Mudik telah menjadi tradisi masyarakat Indonesia untuk pulang ke kampung halaman saat Lebaran. Bagi kalangan berduit, mudik dengan gaya berkelas dan mewah menjadi sebuah keharusan. 

UKP Pancasila Bagi-bagi Penghargaan Mudik Lebaran

Saat ini, banyak penyedia jasa transportasi memberikan pilihan kendaraan mudik dengan fasilitas mewah. Mulai dari pesawat kelas eksekutif, kereta wisata, helikopter, hingga penyewaan bus premium untuk mudik keluarga. 

Tarifnya tentu saja tidak murah, bisa mencapai puluhan juta rupiah. Akan tetapi itu sebanding dengan pelayanan yang akan diterima. 

Sukses di Mudik Lebaran, Menhub Beri Penghargaan Kakorlantas

Berikut tiga transportasi mudik mewah, berdasarkan penelusuran VIVA.co.id, Senin 12 Juni 2017.

1. Kereta Wisata Imperial

Kecelakaan Mudik Turun Buat Keuangan Jasa Raharja Aman

PT Kereta Api Pariwisata menyewakan Kereta Wisata Imperial dengan gerbong mewah untuk kapasitas 19-28 orang. PT Kereta Api Pariwisata menyediakan 12 kereta premium sebagai transportasi alternatif bagi masyarakat untuk bepergian pada hari biasa, liburan, keperluan bisnis, hingga mudik, dan arus balik Lebaran. 

Tarif kereta mulai dari Rp20 juta hingga sekitar Rp40 juta tergantung jenis kereta dan kota tujuan. Rute kereta sama dengan kereta reguler lainnya, mulai dari Jakarta-Bandung, Jakarta-Yogyakarta, dan rute lainnya. 

Terdapat berbagai fasilitas mewah dalam kereta ini, mulai dari sofa mewah, mini bar, toilet, hingga ruang karaoke. Kereta bahkan memiliki kamar tidur berkapasitas dua orang, dan ruang rapat yang juga berfungsi sebagai ruang makan. 

Melihat Interior Kereta Api Wisata Imperial

2. Helikopter 

Perusahaan penerbangan PT Whitesky Aviation menawarkan perjalanan udara dengan helikopter untuk mudik rute Jakarta-Bandung. Dengan menggunakan taksi udara, perjalanan mudik hanya ditempuh paling lama 45 menit dan tentu saja bebas macet. 

Pelayanan penerbangan Jakarta-Bandung ini diluncurkan dengan titik keberangkatan dari Bandara Halim Perdanakusuma Jakarta dilengkapi fasilitas 53 helipad yang tersebar di kawasan Bandung Raya. Tarif hari biasa menggunakan Helikopter Bell 429 dengan kapasitas enam orang mencapai Rp41 juta untuk rute Jakarta-Bandung dan Jabodetabek Rp31 juta.

Pesawat heli city milik PT. Whitesky Aviation

3. Bus Big Bird Premium 

PT Blue Bird Tbk menyediakan bus premium untuk mudik Lebaran bertarif Rp9,5 juta per hari. Bus memiliki fasilitas seperti pesawat kelas bisnis. 

Bus ini tidak hanya melayani saat Lebaran, tetapi juga kalangan pebisnis, perusahaan, bahkan Presiden Joko Widodo dan mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pernah memesan bus ini untuk perjalanan mereka.

Bus ini dilengkapi dengan 12 bangku dilapisi kulit dan ruang rapat yang bisa digunakan juga sebagai tempat karaoke. Kalau di pesawat ada pramugari, di bus ini ada chaperone atau pelayan yang akan membantu segala kebutuhan penumpang. 

Big Bird Premium Bus

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya