Berantas Korupsi, DPR Harus Kuat

VIVAnews - Peraih Bung Hatta Anti Corruption Award, Amien Sunaryadi, menilai pemberantasan korupsi bisa berjalan jika Indonesia miliki Dewan Perwakilan Rakyat yang kuat.

Amien yang pernah menjabat Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi itu, berpendapat Dewan merupakan lembaga yang strategis dalam upaya pemberantasan korupsi.

"Karena DPR yang menentukan aturan-aturan, undang-undang, dan arah hidup negara ini setelah amandemen UUD 1945," jelasnya dalam acara diskusi bertajuk 'Mewujudkan Birokrasi Antikorupsi' di Jakarta, Selasa 11 November 2008.

Ia menambahkan jika orang-orang di dalam DPR tidak bagus, maka produk undang-undang yang dihasilkanpun tidak baik. Oleh karena itu, sambungnya, DPR sangat penting sebagai lembaga representasi rakyat.

Selain itu, menurut dia, pengadilan dan Mahkamah Agung juga harus kuat sehingga dalam menjalankan tugasnya, hakim tidak mudah dipengaruhi orang lain.

Lebih jauh, Amien mengatakan pemberantasan korupsi menjadi tanggung jawab semua pihak. "Pemberantasan korupsi itu seperti orkestra dimana harus ada partitur, kondaktur dan juga pemain lainnya," pungkasnya.

Di Balut Kabut Putih Rimba Papua, Pasukan Operasi TNI Evakuasi Mayat Alex yang Ditembak Mati OPM
Nagita Slavina

Nagita Dihujat Karena Suka Kasih Makanan Sisa, Begini Pembelaan Raffi Ahmad

Raffi Ahmad menjelaskan bahwa pemberian makanan dari Nagita Slavina kepada asistennya tidak diwajibkan, tetapi tergantung jika orang itu juga menginginkannya.

img_title
VIVA.co.id
4 Mei 2024