Balotelli Masuk Daftar 100 Tokoh Berpengaruh Versi Time

Striker AC Milan, Mario Balotelli
Sumber :
  • REUTERS/Alessandro Garofalo
VIVAbola
- Striker AC Milan, Mario Balotelli, masuk dalam daftar 100 tokoh paling berpengaruh di tahun 2012 versi majalah Time. Ini merupakan pencapaian spesial bagi striker berusia 22 tahun tersebut yang kerap dijuluki striker bengal karena sering berulah.


Seperti dilansir
Gazzetta dello Sport,
Balotelli sangat gembira dengan kabar ini dan akan berangkat ke New York bersama wakil presiden klub Adriano Galliani dan agennya, Mino Raiola untuk menghadiri acara yang diselenggarakan oleh majalah Time pada 23 April mendatang.

Juve Tekuk Milan, Allegri Puji Penampilan Sensasional Buffon

Masuknya Balotelli dalam daftar tersebut sebenarnya tidak terlalu mengejutkan. Pasalnya, sepanjang tahun 2012, striker muda Italia tersebut kerap memenuhi pemberitaan media massa di Eropa. Dari membahas prestasi di atas lapangan hijau hingga kehidupan pribadinya yang kontroversial.
AC Milan Siapkan Penghormatan Khusus untuk Cesare Maldini


Roma Menang Telak di Derby, AC Milan Tumbang
Balotelli dianggap sebagai pemain muda paling menjanjikan. Itu setelah dia menjadi salah satu pemain yang memainkan peran kunci dalam sukses Italia melaju ke final Piala Eropa 2012. Dia juga dianggap bakal memiliki peran penting bagi Italia di Piala Dunia 2014 mendatang.

Sejauh ini, mantan pemain Inter Milan dan Manchester City ini sudah menyarangkan 8 gol dari 19 penampilannya bersama timnas Italia. Dia juga menorehkan catatan bagus bersama Milan dengan mencetak tujuh gol dari tujuh pertandingan pertamanya sejak Januari.


Sementara itu, kehidupan pribadinya juga sering menjadi pemberitaan. Terutama hubungannya dengan sejumlah wanita cantik dan hobinya dalam gaya hidup mewah. Saat ini, dia diketahui berpacaran dengan model cantik asal Belgia, Fanny Neguisha. (one)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya