Raja Intel Ukraina Ungkap Lokasi Gudang Senjata Terbesar Rusia

VIVA Militer: Wakil Kepala Intelijen militer Ukraina, Vadym Skibitskyi
Sumber :
  • odessa-journal.com

VIVA – Setelah hampir pasti mendapatkan puluhan Tank Tempur Utama (MBT) dari negara-negara Barat, Angkatan Bersenjata Ukraina (ZSU) diklaim sangat membutuhkan senjata berupa rudal jarak jauh.

Innalillahi, Prajurit Terbaik TNI Angkatan Darat Meninggal Dunia Tersambar Petir

Adalah Vadym Skibitskyi, Wakil Kepala Direktorat Intelijen militer Ukraina, yang menyatakan pentingnya memiliki rudal jarak jauh. 

Alasannya menghentikan mobilisasi senjata militer Rusia ke garis depan, di dekat perbatasan Ukraina. Tak terkecuali Republik Krimea, yang juga jadi gudang amunisi militer Rusia.

Korut Kirim Utusan ke Iran, Kira-kira Ini yang Dibahas

Skibitsky melaporkan, komando pusat Angkatan Bersenjata Federasi Rusia (VSRF) memerintahkan pemindahan gudang amunisi dan senjata ke seluruh wilayah dekat perbatasan.

VIVA Militer: Rudal balistik 9K720 Iskander militer Rusia

Photo :
  • www.insider.com
Masuk Jebakan, Tentara Israel Ditembak Mati Sniper Hamas di Gaza Utara

Dalam laporan yang dilansir VIVA Militer dari Ukrainska Pravda, saat ini titik penyimpanan amunisi dan senjata berada sekitar 80-120 kilometer dari garis depan pertempuran.

"Terutama sekarang, untuk membentuk kelompok penyerang yang kuat, kami membutuhkan tank, kendaraan tempur infanteri, senjata berat yang memungkinkan operasi serangan balik cepat melawan musuh," ujar Skibitsky.

Skibitsky juga menyatakan alasan lain militer Ukraina membutuhkan rudal jarak jauh, adalah untuk memperkuat rencana melancarkan serangan balasan, sebelum bala bantuan Rusia bergerak.

VIVA Militer melaporkan dalam berita sebelumnya, Amerika Serikat (AS) dan sejumlah negara Eropa anggota Pakta Pertahanan Atlantik Utara (NATO) telah sepakat mengirim Tank Tempur Utama ke Ukraina.

VIVA Militer: Batalyon tank Angkatan Bersenjata Ukraina (ZSU)

Photo :
  • voanews.com

AS, Inggris, Jerman, Norwegia, Prancis,  Polandia dan Portugal, memastikan akan mengerahkan MBT andalannya. Bantuan ini akan membuat militer Ukraina memiliki puluhan tank canggi, mulai dari FV4034 ChallangerLeopard 2Leclerc dan M1 Abrams.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya