2 Sersan TNI Beberkan Sosok Jenderal Andika dan Istrinya

VIVA Militer: Serka Panji Pratama, Komandan Kawal KSAD
Sumber :
  • Facebook TNI AD

VIVA – Setiap pejabat atau perwira tinggi pasti memiliki satuan pengamanannya sendiri. Tentu ia bertugas untuk mengawal segala kegiatan, yang akan dijalankan. Seperti dari sisi kemanan, penyusunan jadwal perjalanan atau kegiatan, serta pengawasan itu sendiri.

Oknum TNI Diduga Aniaya Warga Aceh Timur hingga Tewas, Kodam IM Turun Tangan

Nah kali ini, prajurit yang mendapat kehormatan untuk dapat mengawal langsung Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) dan Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana, berasal dari Polisi Militer Angkatan Darat.

Berdasarkan siaran resmi TNI Angkatan Darat yang diterima VIVA Militer Minggu 18 Oktober 2020, kedua prajurit yang beruntung itu adalah Serka Panji Pratama yang terpilih menjadi Komandan Kawal (Dankawal) KSAD. Kemudian Sertu Widarto, menjadi Dankawal Persit KCK.

Panglima TNI Bertemu Komandan Perang Kawasan Indo Pasifik US Navy, Bahas Apa?

“Kami juga banggalah sebagai Dankawal bapak, terlebih lagi karena memiliki hobi yang sama. Kami di sini berbagi pengalaman, karena semua kegiatan akan dicek oleh bapak KSAD langsung,” kata Serka Panji Pratama.

VIVA Militer: Sertu Widarto, Komandan Kawal Persit KCK

Kejar Pembunuh Almarhum Rusli di Paniai, Satgas TNI Rebut Distrik Bibida dari Tangan OPM Papua

Ia juga mengungkapkan bahwa tugas ini tentu sangat membanggakan. Bagi Panji, sosok KSAD menginspirasinya dan memberi banyak pelajaran. Tentu ia merasa sangat beruntung karena, terpilih menjadi Dankawal KSAD.

“Sebenarnya saya mendapat amanah untuk menjadi Dankawal ibu sejak tahun 2019 dan masih berjalan hingga saat ini. Tentu saya sangat bersyukur atas kepercayaan yang diberikan,” ujar Sertu Widarto.

Widarto juga mengungkapkan sejak menjadi Dankawal Ibu Hetty, dirinya melalui begitu banyak suka dan duka. Tapi yang paling banyak dilalui adalah suka. Karena disetiap kegiatan, kita selalu menjalani dan mendampingi ibu dengan tulus.

“Ibu adalah sosok yang baik dan humanis. Terlebih lagi, ibu adalah sosok panutan bagi semua jajarannya. Kami bersyukur sekali, karena diberi amanah dan kepercayaan menjadi Dankawal ibu. Mudah-mudahan kedepannya, kita bisa mewujudkan apa yang dicita-citakan oleh ibu,” ucapnya menambahkan.

Baca: 2 Jempol, Cara Pasukan Kumbang Hitam TNI Jadi Guru Anak-anak Papua

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya