Mutasi Besar TNI, Jenderal Marinir Melesat Jadi Wadan Paspampres

VIVA Militer: Brigjen TNI Mar Oni
Sumber :

VIVA MiliterPanglima Tentara Nasional Indonesia (TNI), Jenderal Andika Perkasa telah mengeluarkan surat keputusan terkait pemberhentian dari dan pengangkatan perwira tinggi dan menengah.

Kejar Pembunuh Almarhum Rusli di Paniai, Satgas TNI Rebut Distrik Bibida dari Tangan OPM Papua

Salah satu perwira tinggi yang jadi sorotan VIVA Militer dalam perombakan besar-besaran kali ini adalah Brigadir Jenderal (Brigjen) Mar Oni Junianto.

Jenderal TNI berdarah Hantu Laut Korps Marinir TNI Angkatan Laut ini dipromosikan untuk mengemban jabatan yang penuh tantangan dari risiko tinggi.

Lebanon Tembakkan Puluhan Rudal ke Israel, Sirene Peringatan Berbunyi

Brigjen TNI Mar Oni dipercaya untuk memegang jabatan orang nomor dua di pasukan penjaga nyawa Presiden RI dan Wakil Presiden RI.

Ya, jenderal kelahiran Pekalongan, Jawa Tengah ini naik jabatan menjadi Wakil Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).

Nyali Besar Jenderal Bintang Tiga Berdarah Kopassus TNI AD Tembus Daerah Rawan Homeyo Papua

Dalam surat keputusan itu, Brigjen TNI Oni disebutkan menggantikan Wadan Paspampres yang lama yaitu Brigjen Jenderal TNI Wahyu Hidayat Sudjatmiko.

Kursi jabatan Wadan Paspampres ditinggalkan Brigjen Wahyu karena beliau naik jabatan jadi Komandan Paspampres menggantikan Mayjen TNI Tri Budi Utoma yang pindah ke Kalimantan untuk menjabat Panglima Komando Daerah Militer (Kodam) VI/Mulawarman.

Sebelum jadi Wadan Paspampres, Brigjen TNI Mar Oni adalah Komandan Detasemen Markas (Dandenma) Mabes TNI.

Walau begitu, sebenarnya beliau bukan orang baru di keluarga besar Paspampres. Sebab jika melihat rekam jejak kariernya, jebolan Akademi Angkatan Laut (AAL) 1995 itu sudah pernah beberapa kali dipercaya jadi Paspampres.

Dari masih berpangkat Letnan Satu hingga Letnan Kolonel, beliau sudah pernah ditugaskan di Grup A, Grup B dan Grul D Paspampres. Bahkan terakhir kali menjabat Wakil Komandan Grup D, Grup A dan Grup B Paspampres.

 

VIVA Militer: Panglima TNI bertemu Panglima Indopacom US Navy

Panglima TNI Bertemu Komandan Perang Kawasan Indo Pasifik US Navy, Bahas Apa?

Panglima TNI dan Panglima Komando Indopacom US Navy sepakat mempererat kerjasama militer dan latihan gabungan Super Garuda Shield

img_title
VIVA.co.id
15 Juni 2024