Apes Banget, Baru 3 Hari Beli Mobil Eh Malah Dicuri

Ilustrasi pencurian mobil
Sumber :
  • Thenewswheel

VIVA Otomotif – Kejahatan pencurian kendaraan bermotor di wilayah Jawa Tengah, beberapa kasus berhasil diungkap oleh pihak kepolisian, dan mobil yang berhasil dicuri dikembalikan kepada pemiliknya.

Kabar Terbaru soal Recall Chery Omoda 5 di Indonesia

Menurut Irjen Pol Ahmad Luthfi, Kapolda Jawa Tengah mengatakan bahwa, pengungkapan ini merupakan hasil kinerja Satreskrim untuk memberikan efek deterent pada para pelaku tindak pidana.

“Pengungkapan ini merupakan hasil kinerja Satreskrim untuk memberikan efek deterent pada para pelaku tindak pidana yang meresahkan masyarakat. Jadi reserse kita telah dibekali kemampuan untuk mengejar, memburu, menangkap pelaku dan mengungkap suatu kasus tindak pidana,” tambah Irjen Pol Ahmad dikutip dari laman resmi NTMC Polri.

Mobil Hyundai Sudah Setop Produksi di Pabrik Handal Bekasi

Kasus pencurian kendaraan yang diungkap adalah, penangkapan komplotan pencuri spesialis CPU alat berat Excavator di Klaten dan Boyolali.  Lima pelaku komplotan pencuri berhasil tertangkap, dan dua lainnya masih diburu petugas. 

Kasus selanjutnya adalah dua kasus curanmor, oleh komplotan yang beraksi di Demak dan Jepara, dan komplotan curanmor yang beraksi di Wonosobo. Enam orang pelaku berhasil diamankan beserta barang buktinya, sedangkan 4 orang lainnya masih buron.

Terpopuler: Polisi Berbuat Tidak Pantas di Mobil, Diskon Tambahan Motor Listrik

Para pelaku curanmor di Demak dan Jepara menggunakan modus mencongkel pintu rumah, untuk mengambil kunci mobil yang dicurinya, sedangkan komplotan di Wonosobo menggunakan kunci “T” dalam menjalankan aksinya. 

“Ada empat mobil yang diamankan dari para pelaku, dan selanjutnya akan diserahkan kembali pada para pemiliknya,” jelas Kapolda.

Usai memaparkan sejumlah kasus yang diungkap tersebut, secara simbolis Kapolda menyerahkan barang bukti berupa 4 unit mobil hasil kejahatan kepada para pemiliknya yang sah. Penyerahakan mobil tersebut disambut gembira oleh para pemiliknya yang mengucap terimakasih, atas kinerja ungkap kasus yang dilakukan oleh Polda Jateng dan jajarannya.

“Ya senang, akhirnya mobil yang dicuri berhasil kembali. Baru 3 hari mobil ini saya beli, sudah dicuri. Pelaku nyongkel jendela lalu masuk rumah ngambil kunci mobil,” pungkas Abu Solchan, salah satu korban pencurian.

Hyundai Palisade XRT

Ini Harga Resmi Hyundai Palisade XRT yang Cocok Buat Pejabat dan Sultan di Tanah Air

PT Hyundai Motors Indonesia (HMID) resmi mengumumkan harga Hyundai Palisade XRT di Tanah Air. Mobil SUV gagah dan premium tersebut dijual dengan harga mulai Rp1 miliaran.

img_title
VIVA.co.id
1 Juni 2024