Buang Sampah Sembarangan, Pemotor Ini Justru Disanjung Netizen

Pemotor lempar botol air mineral ke truk
Sumber :
  • Tangkapan layar Instagram

VIVA – Sejak kecil kita diajarkan untuk selalu menaruh sampah di tempat yang sudah disediakan. Namun, ada pemotor yang justru mendapat pujian karena buang sampah sembarangan.

Saat sedang menempuh perjalanan, ada saja pengguna kendaraan yang dengan santai membuang sampah ke jalan.

Tidak cuma mendapat tatapan sadis dari pengguna jalan lain, pelaku juga ada yang harus menanggung malu karena terkadang sampah itu dilempar kembali ke mereka.

Tapi, pengendara motor yang satu ini bisa membuang sampah berupa botol plastik berisi air mineral tanpa mendapat kecaman.

Bahkan, warganet justru memberi sanjungan atas apa yang telah ia lakukan. Kenapa bisa begitu?

Dilansir VIVA Otomotif dari laman Instagram @infocegatansukoharjo, Selasa 3 November 2020, bukan tanpa alasan mengapa pemotor itu membuang sampah tidak pada tempatnya.

Peristiwa bermula saat lajur pemotor dihalangi oleh truk, yang nekat mendahului truk lain tanpa mempedulikan kendaraan yang datang dari arah berlawanan.

Akibat sempitnya jalur, pemotor terpaksa mepet ke pembatas jalan. Merasa kesal karena diperlakukan semena-mena, pemotor itu kemudian mengambil botol air mineral dan melemparkannya ke dalam kabin.

Video Remaja Main Skateboard Bikin Celaka Pengendara Motor

Meski kaca jendela hanya terbuka sebagian, namun lemparan tersebut sangat sukses. Pengendara motor yang ada di belakang dan merekam peristiwa tersebut, juga sempat melontarkan pujian pada pemotor itu.

Demikian pula dengan warganet, banyak yang kagum dengan kelihaian pemotor itu melempar botol, padahal kedua kendaraan saling berpapasan dengan kecepatan yang tidak pelan.

Viral Pemotor Jatuh dan Terserempet Truk karena Takut Mau Ditilang, Ini Kata Polisi

“Skill tingkat dewa,” kata warganet.

“Pemain basket itu kale yaa? Tepat sasaran,” tulis warganet lainnya.

Ngaku Punya Beking di Polda, Viral Pemotor Terobos Jalur TransJakarta Buang Surat Tilang

Baca juga: Pengguna Motor Listrik Dapat Fasilitas Baru

VIVA Militer: Anak-anak Gaza mengantre untuk mendapatkan makanan

Pengakuan Memilukan Anak-anak Gaza Tidur di Samping Tempat Pembuangan Sampah

UNICEF memperingatkan anak-anak di Gaza yang tinggal di dekat pembuangan sampah bisa menderita penyakit.

img_title
VIVA.co.id
5 Juni 2024