Jangan Lakukan Ini saat Mengganti Oli Motor

Ilustrasi ganti oli motor.
Sumber :
  • Rideapart

VIVA – Banyaknya waktu yang dihabiskan di rumah, dimanfaatkan orang untuk melakukan banyak hal. Mulai dari belajar masak, hingga merapikan isi lemari.

Ternyata Pemilik Motor Wajib Tahu Ini saat Musim Panas

Bagi para pemilik sepeda motor, imbauan tetap di rumah demi memutus rantai penyebaran virus corona juga menjadi momen yang pas, untuk melakukan perawatan sendiri.

Salah satu yang umum dilakukan, dan langkahnya cukup mudah, yakni mengganti pelumas atau oli. Cairan tersebut perlu diganti secara berkala, agar kondisi mesin tetap prima saat dibutuhkan.

Tips Menjaga Rantai Motor yang Baik dengan Cairan Pembersih WD-40

Dilansir dari laman Wahana Honda, Jumat 17 April 2020, ada beberapa hal yang harus diperhatikan, ketika melakukan ganti oli motor di rumah. Pertama, mesin harus dalam keadaan hangat.

Baca juga: Terkuak Alasan Cicilan Kredit Gak Bisa Ditunda saat Wabah Corona

Jangan Pakai Aksesori Berlebihan Agar Spull Motor Awet

Apabila belum dihidupkan, maka nyalakan mesin selama lima menit sebelum menguras olinya. Ini dilakukan, agar kekentalan pelumas berkurang, sehingga semua oli lama bisa dibuang. Gunakan sesuai takarannya, jangan kurang atau lebih.

Saat menguras oli, jangan semprot lubang pengisian dengan kompresor angin. Udara yang mengandung uap air bisa membuat mesin menjadi korosi, dan kotoran yang ada di saringan bisa berhamburan.

Tampung oli bekas di wadah khusus, jangan dibuang di selokan. Pelumas mengandung senyawa kimia yang sulit untuk diurai oleh tanah. Jangan gunakan untuk melumasi rantai, karena bisa mengurangi kekuatannya.

Setelah mengisi oli baru, kencangkan tutup dengan tangan. Tidak perlu memakai alat, karena memang dirancang rapat hanya dengan memakai kekuatan manusia.

Motor Isi Bensin di SPBU.

Ini Dampaknya Jika Motor Injeksi Sering Dibiarkan Habis Bensin

Mayoritas kini motor keluaran terbaru sudah memakai sistem injeksi, di mana lebih efisiensi soal bahan bakar ketimbang karburator. Namun jangan biasakan kosong bensin.

img_title
VIVA.co.id
6 September 2024