Kekalahan Lawan Brasil Cegah Spanyol Besar Kepala

Vicente del Bosque
Sumber :
  • REUTERS/Marcos Brindicci
VIVAbola
- Pelatih timnas Spanyol, Vicente Del Bosque menilai kekalahan timnya atas Brasil di final Piala Konfederasi 2013 ada baiknya juga. Menurutnya, hasil tersebut akan membantu pasukannya untuk tidak terlalu besar kepala atas prestasi yang sudah diraih.


Dalam kurun waktu enam tahun belakangan ini, Spanyol memang tampil superior di pentas dunia. Selain sukses merebut Piala Dunia 2010, Fernando Torres dan kawan-kawan juga dua kali tampil sebagai penguasa Eropa, yakni saat merebut Piala Eropa 2008 dan 2012.


Namun hegemoni Tim Matador di pentas dunia tidak berlanjut saat mereka tampil di Piala Konfederasi 2013. Meski lolos ke final tanpa kekalahan, Spanyol akhirnya menyerah kepada Brasil, 0-3. Tak hanya gagal juara, ini merupakan kekalahan terburuk Spanyol sejak 1985.


Del Bosque menilai Brasil memang pantas juara. Menurutnya, tuan rumah tampil lebih baik dari timnya. Meski demikian, Del Bosque juga berharap agar fans tidak terus-menerus mengkritisi para pemainnya karena menurtnya kekalahan atas Brasil juga ada baiknya bagi tim.


"Kami telah ditetapkan untuk jujur dan berimbang dalam kemenangan, dan juga kekalahan. Kami tahu susahnya untuk menang. Kadang kekalahan juga membantu agar kami tidak berpikir kami tidak terkalahkan. Mereka (Brasil) mempersiapkan diri untuk mengalahkan kami dengan energi dan vitalitas yang lebih baik," kata Del Bosque. (eh)

Gol Bomber Gaek Selamatkan Spanyol dari Kekalahan
Striker timnas Italia, Lorenzo Insigne (kiri), usai cetak gol.

Italia vs Spanyol Imbang, Thailand Belum Terkalahkan

Berikut hasil lengkap laga internasional malam hingga dini hari tadi.

img_title
VIVA.co.id
25 Maret 2016