Piala Dunia Mendekat, Sepatu Bola Laris Manis

Ronaldo dan sepatu bola
Sumber :
  • nike.com

VIVAnews - Berkah bisnis dari perhelatan akbar Piala Dunia Afrika Selatan kini mulai dirasakan. Produk-produk terkait sepak bola mulai dicari pembeli, mulai dari sepatu, bola, kao,s hingga asesoris Piala Dunia lainnya. 

Ria Ricis Ngonten Pakai Siger Sunda, Netizen: Kode Pengen Jadi Manten Lagi

Penjualan sepatu bola misalnya, malah sudah meningkat 25 persen seiring dengan perhelatan akbar Piala Dunia pada Juni-Juli tahun ini.

"Penjualan di pasar lokal malah sudah naik sejak dua bulan terakhir," ujar Ketua Asosiasi Persepatuan Indonesia (Aprisindo), Eddy Widjanarko, saat dihubungi VIVAnews.com di Jakarta, Selasa, 8 Juni 2010. "Sepatu sepak bola yang laris adalah sepatu dengan harga di bawah Rp200 ribu."

Selain dari pasar lokal, menurut dia, order sepatu juga meningkat dari prinsipal sepatu asing, seperti Adidas, Nike, Mizuno, dan lainnya. Mereka menambah order kepada pemasok Indonesia lebih dari US$300 juta. Alasannya, mereka menilai kualitas produk sepatu buatan Indonesia lebih bagus ketimbang Vietnam dan China.

Bahkan, Eddy menekankan dua prinsipal sepatu ternama melakukan ekspansi pabrik di Indonesia senilai US$120-130 juta pada tahun ini. Itu untuk menambah kapasitas produksi pada tujuh pabrik sepatu Nike dan tiga pabrik sepatu Adidas.

Penambahan produksi dilakukan menyusul semakin tingginya permintaan sepatu dari Nike Incorporation dan Adidas Group atas sepatu produksi Indonesia.

Sebelumnya, tujuh pabrik Nike memproduksi sebanyak tiga juta pasang sepatu per bulan atau sekitar 36 juta pasang per tahun. Beberapa pabrik itu di antaranya adalah PT Nikomas Gemilang, PT Adis Dimension Footwear, PT KMK Global Sport, PT Nagasakti Parama Shoes, dan PT Pratama Abadi.

Sedangkan tiga pabrik Adidas, yang salah satunya adalah PT Panarub, memproduksi sebanyak satu juta pasang sepatu per bulan atau 12 juta pasang per tahun. (kd)

Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar

Antasari Azhar Ucapin Selamat ke Prabowo-Gibran: Semoga Komitmen Berantas Korupsi

Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 terpilih.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024