6 Pengikut Habib Rizieq Ditembak Mati hingga Miliarder Timbun Harta

Konpres Polisi vs Pengikut Habib Rizieq
Sumber :
  • VIVA/M Ali Wafa

VIVA - Sejumlah pemberitaan mewarnai kanal News di laman VIVA.co.id sepanjang Senin, 7 Desember 2020. Berita yang terpopuler adalah mengenai enam pengikut Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab yang ditembak mati aparat kepolisian.

Habib Bahar Gombalin Pelayan Restoran Cantik: Tangan Mbak Terlalu Indah

Ternyata, mereka berasal dari laskar khusus FPI. Polisi menyebut tindakan menembak mati mereka karena diserang terlebih dahulu.

Berita terpopuler kedua masih mengenai Habib Rizieq. Namun, kali ini datang dari Menteri Koordintor Politik, Hukum, dan Keamanan, Mahfud MD.

Arti dan Peran Amicus Curiae yang Diajukan Megawati dan Habib Rizieq ke MK

Mantan Ketua Mahkamah Konstitusi itu menyebut Presiden Jokowi meminta kapolda yang tidak tegas agar dicopot saja.

Berita ketiga yang terpopuler adalah soal peristiwa penembakan keenam pengikut Habib Rizieq. Disebutkan bahwa peristiwa itu terjadi di tol Jakarta-Cikampek Km 50, dini hari.

Habib Bahar Ngaku Pernah Didekati Artis Cantik hingga Diajak Menikah: Dia Mau Jadi Istri Kedua

Selain tiga berita tersebut, dua berita lainnya juga menjadi perhatian masyarakat.

Yang pertama adalah kabar duka dari Partai Golkar. Mantan anggotanya, A.A Oka Mahendra, meninggal dunia pada Senin pagi, 7 Desember 2020.

Kedua, mengenai tiga daerah yang menjadi tempat miliarder Indonesia menimbun hartanya. Mana saja?

Berikut 5 berita terpopuler di kanal news VIVA.co.id, Senin, 7 Desember 2020:

1. 6 Pengikut Habib Rizieq yang Ditembak Mati Polisi adalah Laskar Khusus

Sebanyak 10 orang simpatisan Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) Habib Rizieq Shihab menyerang polisi Senin, 7 Desember 2020 dini hari tadi. Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Polisi Fadil Imran menyebut kalau mereka adalah laskar khusus.

"Jadi, dari hasil penyelidikan awal, kelompok yang menyerang diidentifikasi sebagai laskar khusus," kata Fadil di Markas Polda Metro Jaya, Jakarta, Senin, 7 Desember 2020.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Kata Fadil, laskar khusus adalah mereka yang selama ini menghalang-halangi proses penyidikan yang dilakukan polisi, dalam kasus kerumunan massa simpatisan Habib Rizieq di acara pernikahan putrinya.

Baca selengkapnya di sini.

2. Soal Habib Rizieq, Mahfud MD: Presiden Minta Kapolda Tak Tegas Dicopot

Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan, Mahfud MD mengatakan Presiden Joko Widodo marah karena tidak adanya ketegasan dari aparat keamanan saat terjadi kerumunan massa Habib Rizieq di Petamburan, Tanah Abang, Jakarta Pusat pada Sabtu malam, 14 November 2020.

Photo :
  • ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat

Hal itu disampaikan Mahfud dalam acara Karni Ilyas Club yang diunggah ke akun YouTube pada Sabtu, 5 Desember 2020. Judulnya, ‘Mahfud Bicara Masalah HRS (Habib Rizieq Shihab), sampai Serangan di Rumah Ibunda’.

"Memang, pemerintah agak kecewa juga kenapa dibiarkan sampai begitu," kata Mahfud dikutip dari akun YouTube Karni Ilyas Club pada Senin, 7 Desember 2020.

Baca selengkapnya di sini.

3. Polisi Tembak Mati 6 Orang Diduga Pendukung Habib Rizieq

Kapolda Metro Jaya, Inspektur Jenderal Polisi Fadil Imran menyebut anggota korps Bhayangkara diserang sejumlah orang, Senin dini hari, 7 Desember 2020. Penyerangan ini diduga ada kaitannya dengan rencana pemanggilan kedua Imam Besar Front Pembela Islam, Habib Rizieq Shihab yang dilaksanakan hari ini.

"Tadi pagi, sekitar pukul 00.30 WIB," kata Fadil di Markas Polda Metro Jaya, Senin 7 Desember 2020.

Photo :
  • VIVA/Muhamad Solihin

Kejadian ini terjadi di Jalan Tol Jakarta-Cikampek Km 50. Saat kejadian itu, ada satu unit yang bergerak. Dalam satu unit itu terdiri dari enam orang.

Baca selengkapnya di sini.

4. Turut Berduka Cita, Oka Mahendra Meninggal Dunia

Kabar duka datang dari Partai Golkar. Salah satu mantan politisi Golkar, A.A Oka Mahendra, meninggal dunia pada Senin pagi, 7 Desember 2020. Kabar duka yang beredar di WhatsApp grup ini dibenarkan oleh Politisi senior Golkar, Paskah Suzetta.

“Betul, saya mendapatkan informasi demikian,” kata Paskah kepada VIVA.

Diketahui, Oka Mahendra merupakan anggota DPR dari Partai Golkar sebelum reformasi.

Baca selengkapnya di sini.

5. 3 Daerah Ini Jadi Pusat Miliarder Indonesia Timbun Harta Kekayaan

Besarnya wilayah Indonesia dari Sabang hingga Merauke ternyata tak membuat seluruh warganya menjadi kaya raya. Tercatat, dari seluruh wilayah Indonesia hanya tiga daerah saja yang menjadi pusat dari 13 miliarder nusantara menumpuk kekayaannya.

Photo :
  • Forbes

Dilansir dari Forbes, pada Senin 7 Desember 2020, dijelaskan bahwa dari 13 miliarder yang tercatat berasal dari Indonesia, terlihat hanya ada di tiga wilayah saja yang menjadi pusat para miliarder tersebut menumpuk kekayaannya.

Wilayah tersebut pertama adalah Ibu Kota Negara Indonesia yaitu DKI Jakarta yang memiliki sembilan orang terkaya atau miliarder dengan total kekayaan mencapai US$18,2 miliar atau setara dengan Rp258,44 triliun (kurs Rp14.200 per dolar AS).

Baca selengkapnya di sini.

(ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya