Kalah Taruhan Jepang-Jerman, Rafathar Kasih Hadiah Spesial ke Raffi Ahmad

Raffi Ahmad dan Rafathar menonton Piala Dunia 2022 di Qatar
Sumber :
  • Instagram @raffinagita1717

VIVA Showbiz – Euforia Piala Dunia Qatar 2022 tengah dirasakan oleh para penggemar sepak bila di seluruh dunia. Kejuaraan sepak bola dunia yang telah digelar sejak 20 November 2022 tersebut diperkirakan akan berlangsung hingga 18 Desember 2022 mendatang. 

Rizky Nazar Diisukan Selingkuh, Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad

Banyak penggemar bola yang rela merogoh kocek lebih dalam demi bisa menonton pertandingan secara langsung di Qatar. Salah satunya adalah Raffi Ahmad yang memboyong keluarga beserta stafnya pergi ke Qatar untuk menonton langsung Piala Dunia 2022. Scroll untuk simak artikel selengkapnya.

Raffi Ahmad pun kerap membagikan momen nonton bola bersama putra sulungnya yaitu Rafathar Malik Ahmad. Ayah dan anak itu pun terlihat semakin kompak memberikan dukungan kepada tim jagoan mereka.

Terima Kunjungan LBBP Jepang, Menaker Berharap Kerja Sama Ketenagakerjaan Indonesia-Jepang Meningkat

Para pertandingan Jepang melawan Jerman, Raffi dan Rafathar rupanya memegang tim yang berbeda. Sementara Raffi Ahmad mendukung Jepang, Rafathar berpihak untuk Jerman.

JAPAN VS GERMANY!!! Raffi - Japan. Rafathar - Germany. Siapa yang menang?" tulis @raffinagita1717 di Instagram, dikutip Kamis 24 November 2022.

Pemprov DKI Jakarta Dukung Kerja Sama Proyek MRT Berkonsep TOD dengan Jepang

Ayah dan anak itu pun membuat perjanjian bahwa pendukung tim yang menang akan mendapatkan hadiah dari yang kalah. 

Di saat pertama Jerman mencetak gol, Rafathar tampak begitu senang tetapi juga deg-degan. Pertandingan berjalan begitu sengit hingga akhirnya Jepang bisa megimbangi angka dengan 1-1.

Siapa yang menang, Jerman atau Jepang, kita lihat ya, yang kalah nanti harus cium pipi 10 kali, kalau papa kalah, papa cium Aa --panggilan untuk Rafathar-- 10 kali, kalau Aa kalah, Aa cium papa 10 kali,” kata Raffi Ahmad.

Semakin memanas, kakak dari Rayyanza itu pun terlihat begitu antusias dan khawatir tim jagoannya akan kalah. Benar saja, pertandingan berakhir dengan kemenangan dari Jepang yaitu 2-1 melawan Jerman.

"Japan menang 2-1 dari German. Hahahahahahaha. Rafathar kalah !!! cium papa 10x !!!. Congrats Japan," tulis Raffi di unggahannya.

Raffi Ahmad pun tidak bisa membendung kebahagiaannya dan bersorak sorai bersama para pendukung Jepang lainnya. Di sisi lain, Rafathar hanya bisa terdiam dan menerima kekalahan dari Jerman.

"Yeaayy, Rafathar cium papa 10 kali dulu," kata Raffi sambil menyodorkan pipinya kepada Rafathar.

Tidak bisa mengelak, Rafathar pun memberikan hadian kepada Raffi Ahmad karena kemenangan Jepang dengan 10 kali ciuman di pipi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya